Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Liburan Penuh Kesan Bersama Club Med Bali di Nusa Dua

Liburan Penuh Kesan Bersama Club Med Bali di Nusa Dua

Tentu tak ada habisnya bila membahas wisata di Pulau Dewata, tak terkecuali Nusa Dua. Pantai pasir putih yang indah dan tenang, menjadikan Nusa Dua destinasi tepat untuk relaksasi sembari merekatkan ikatan dengan yang tersayang. Pada 29-31 Januari lalu M&B beruntung diundang oleh Club Med Bali di Nusa Dua untuk merasakan pengalaman berlibur luks di sana. Yuk, ikuti keseruannya!



All-Inclusive Happiness

Sebagai pionir resort dengan konsep all inclusive holiday club sejak 70 tahun lalu, Club Med menyediakan fasilitas super lengkap untuk memenuhi segala kebutuhan selama berlibur. Benar saja, selama menghabiskan hari di Club Med Bali M&B bisa melakukan apa pun tanpa perlu keluar resort dan menyiapkan biaya tambahan, mulai dari sun-bathing di pantai, menikmati kuliner khas dari berbagai negara, mengikuti kelas yoga, hingga parasailing!


Bagi Anda yang menyukai aktivitas fisik yang menantang, Club Med Bali juga menyediakan lebih dari 30 macam olahraga seru yang patut dicoba. Flying trapeze, kayaking, snorkeling, archery, parasailing, water polo, golf, dan masih banyak lainnya. Terdapat pula tenaga ahli profesional yang siap membantu Anda di kelas-kelas olahraga tertentu.


Gemar berwisata kuliner, Moms? Dengan dua restoran yang dikepalai oleh chef andal, Anda bisa mencicipi aneka makanan khas dari berbagai belahan dunia lain. Ingin mencoba nasi kari khas Jepang? Moms bisa kunjungi Japanese Corner di Agung Restaurant, yakni restoran utama di sana. Atau ingin menyantap ayam betutu khas Bali? Bisa saja, pokoknya semua selera bisa dipenuhi! Menu pilihan M&B sendiri adalah Grilled Red Snapper, Filled Zucchini and Crispy Basil, Served with Kemangi Basil Pesto yang bisa dinikmati di The Deck Restaurant, gourmet restaurant dengan konsep under the sea.



Club Med Bali juga memiliki dokter dan perawat yang siaga mengatasi permasalahan kesehatan Anda. Jadi bila tiba-tiba tubuh terasa tidak sehat, tak perlu keluar resort untuk mencari bantuan kesehatan. Cukup hubungi resepsionis atau para GO (Gentil Organisateur, panggilan untuk para staf operasional Club Med). Tepat sekali pada waktu M&B di sana sedang ada isu infeksi virus Corona yang mewabah, sehingga dokter dan perawat di sana selalu memeriksa suhu tubuh para tamu sebelum masuk ke restoran sebagai langkah pencegahan dan waspada.


Vakansi pun terasa semakin menyenangkan karena setiap malam terdapat pertunjukan seru. Selama dua malam menginap M&B menyaksikan dua pertunjukan yang berbeda, yakni kabaret yang seru dengan aksi trapeze dan tarian tradisional Bali. Semua pertunjukan disesuaikan agar cocok untuk semua umur. Bahkan, seringkali pertunjukan juga melibatkan tamu anak-anak sebagai pemerannya. Setelah pertunjukan, para tamu diajak untuk menghabiskan malam dengan berdansa bersama atau karaoke bareng. Seru!


A Space For Everything, Every Age, Every Moment

Dengan luas properti 14 hektare, Club Med Bali memiliki cukup ruang untuk setiap orang. Terdapat empat kolam renang, dua restoran, empat bar, pantai, 393 kamar, satu panggung utama, dan pusat belanja kebutuhan. Dari berbagai fasilitas ini, baik anak-anak hingga orang dewasa dapat menciptakan pengalaman unik yang sesuai dengan umurnya masing-masing.


M&B sempat menikmati momen me time di Zen Pool, di mana anak-anak tidak diperbolehkan masuk dan tidak berisik. Dengan suasana yang tenang, Moms dan Dads bisa melepas penat atau memiliki me time berkualitas di sini. Bagaimana dengan anak bila Moms sedang me time? Tak perlu khawatir, karena Si Kecil bisa memiliki me time-nya sendiri di Children Pool atau mengikuti sesi Mini Club Med dan kelas trapeze yang didampingi oleh GO khusus. Bila berlibur bersama Kakek dan Nenek, terdapat pula sesi art and craft, morning power walk, dan aqua gym yang cocok untuk liburan yang menyenangkan.


Bonding dengan keluarga juga semakin seru dengan mengikuti berbagai permainan maupun aktivitas yang termasuk dalam Amazing Family Program. Giant Twister, Molkky, membuat layang-layang bersama, hingga Bubble Party tentu menyenangkan untuk dilakukan bersama keluarga.


Extra Touch For The Little Ones

Bila Anda berlibur dengan membawa bayi, Club Med Bali juga menyediakan fasilitas yang dikurasi khusus sehingga liburan Anda dan Si Kecil terasa menyenangkan dan tak repot. Club Med Bali menyediakan troller luks dengan kualitas optimal dari merek Bugaboo yang bisa dipakai sepanjang masa liburan Anda. Moms juga tak perlu pusing memikirkan repotnya membawa banyak hal untuk membuat makanan khusus untuk Si Kecil, karena terdapat baby food corner di restoran utama yang menyediakan baby food maker, oven, bottle sterilizer, dan berbagai makanan bayi siap santap dari brand tepercaya. Club Med Bali juga menghadirkan Club Med Baby Welcome yang menyediakan kebutuhan Si Kecil, seperti baby toiletries ekslusif dari Johnson&Johnson's, baby changing mat, dan baby bottle heater. Terdapat pula jasa baby sitting dan Baby Club Med yang difasilitasi oleh GO yang telah memenuhi kualifikasi khusus untuk menjaga Si Kecil.


Tak hanya bayi yang memiliki 'club'-nya sendiri, karena ada Petit Club Med untuk anak berusia 2-3 tahun, Mini Club Med untuk anak berusia 4-10 tahun, dan Passworld (Junior Club Med) untuk remaja berusia 11-17 tahun. Di sini Si Kecil dapat mengeskplorasi kemampuannya dengan dampingan para GO sembari menjalin relasi dengan anak-anak sebaya dari latar belakang budaya yang beragam, karena umumnya tamu Club Med Bali berasal dari luar Indonesia. Tentu hal ini akan sangat berkesan bagi Si Kecil, Moms! (Gabriela Agmassini/SW/Dok. M&B)