Kehamilan bisa dibilang sebagai salah satu momen terindah bagi seorang perempuan. Menanti sang buah hati tentu menjadi sumber harapan dan kebahagiaan tersendiri. Namun, tak hanya itu, kehamilan ternyata juga bisa membawa pengaruh baik bagi kesehatan tubuh perempuan, lho!
Melansir Firstcry Parenting, ada beberapa manfaat kehamilan bagi tubuh perempuan. Simak penjelasannya berikut ini, Moms!
1. Jantung yang lebih sehat
Salah satu penyebab gangguan kesehatan jantung pada perempuan adalah kurangnya hormon estrogen. Kabar baiknya, saat hamil, tingkat estrogen akan meningkat sehingga mengurangi risiko terjangkitnya penyakit jantung. Di samping itu, proses menyusui juga bisa membantu mengontrol tekanan darah dan diabetes, yang juga bisa berarti kesehatan jantung yang lebih baik.
2. Menstruasi jadi lebih mudah
Banyak perempuan dilaporkan mengalami menstruasi yang lebih ringan setelah melahirkan, terlebih lagi bila melakukan persalinan normal melalui vagina. Hal ini disebabkan oleh uterus yang meregang akibat persalinan, sehingga memudahkan proses menstruasi setelah kehamilan selesai. Alasan lainnya, beberapa reseptor prostaglandin (hormon yang mengontrol kontraksi) pada uterus tereliminasi akibat proses melahirkan.
3. Hubungan intim terasa lebih nikmat
Hormon testosteron, progesteron, dan estrogen merupakan hormon yang sangat banyak diproduksi saat hamil. Hormon-hormon ini berperan besar dalam membuat kehidupan seks Anda jadi lebih bergairah lho, Moms. Testosteron dan estrogen sendiri sebenarnya merupakan hormon seks yang diproduksi oleh janin saat Anda hamil.
4. Berkurangnya risiko kanker
Berbagai perubahan yang terjadi saat hamil bisa mengurangi risiko perkembangan kanker tertentu. Perubahan hormon karena proses menyusui dan kehamilan, misalnya, berkaitan erat dengan berkurangnya risiko kanker rahim dan endometrial.
5. Mengurangi Efek PCOS
Walau memang tidak bisa dirasakan semua, perempuan yang memiliki PCOS bisa merasakan kondisi tubuh yang lebih sehat setelah melahirkan. Berbagai gejala pun bisa berkurang, seperti siklus menstruasi yang jadi lebih rutin serta kram akibat menstruasi juga jadi lebih ringan.
6. Mengurangi risiko kanker payudara
Setelah masa kehamilan dan persalinan selesai, maka tibalah saatnya momen menyusui. Sel-sel payudara mengalami perubahan selama masa kehamilan dan pada momen menyusui sel-sel ini jadi lebih kuat dan tidak tumbuh menjadi sel kanker. Maka dari itu, sering kali seorang ibu disarankan untuk menyusui anaknya sepanjang ia bisa menyusui, karena manfaatnya tak hanya untuk Si Kecil melainkan juga untuk kesehatan Anda.
7. Menurunkan risiko sklerosis ganda
Setelah melahirkan, beberapa sel bayi menetap pada tubuh Anda dan hal ini mampu membantu menguatkan sistem imun sehingga mengurangi risiko penyakit tertentu. Salah satunya adalah multiple sclerosis atau sklerosis ganda. Penyakit autoimun ini bisa mengganggu kesehatan otak, tulang belakang, sel saraf, dan mata.
8. Rambut yang indah
Salah satu manfaat lain kehamilan adalah rambut yang menjadi lebih indah. Berbagai hormon yang diproduksi saat hamil, seperti progesteron, estrogen, dan testosteron ternyata juga mampu menjaga kesehatan rambut. Yakinlah, rambut Anda akan bisa menjadi lebih bercahaya dan kuat setelah melahirkan.
9. Gaya hidup sehat
Kehamilan bisa mengubah banyak hal pada diri Anda, salah satunya adalah menjaga gaya hidup yang lebih sehat. Pada banyak kasus, gaya hidup sehat ini akan menjadi kebiasaan baru bagi Anda dan akan terus dilakukan bahkan usai melahirkan. Hal ini bisa membantu Anda jadi lebih sehat secara keseluruhan.
10. Sabar pangkal sehat
Mari akui, kehadiran Si Kecil membuat Anda jadi lebih sabar kan, Moms? Anda mungkin cenderung menjadikan kebutuhan diri sendiri di bawah kebutuhan Si Kecil. Menjadi pribadi yang lebih sabar dan toleran mampu membantu menjaga tekanan darah tetap dalam kontrol dan tentunya fungsi jantung pun akan lebih sehat. (M&B/Gabriela Agmassini/SW/Foto: Freepik)