Jika pada orang dewasa, kuman tuberkulosis (Mycobacterium tuberculosis) umumnya masuk melalui paru-paru, sehingga bergejala awal batuk, maka pada anak-anak, gejala itu tidak selalu muncul. Padahal, anak rentan sekali terinfeksi bakteri ini.
Tuberkulosis (TBC) adalah jenis penyakit menular yang paling sering menyerang paru-paru. Faktanya, bakteri ini juga dapat menyerang hampir semua organ tubuh, seperti tulang, otak, ginjal, hati, usus, jantung, mata, dan telinga.
Untuk mencegah risiko penyakit ini sejak dini pada Si Kecil, ada baiknya Anda melakukan 5 tips M&B berikut ini:
1. Pastikan Si Kecil mendapatkan vaksinasi BCG dan DPT.
2. Beri ia makanan bergizi lengkap dan seimbang.
3. Jaga lingkungan rumah agar selalu bersih, tidak lembap, dan pastikan sinar matahari dapat masuk ke dalam rumah.
4. Obati sumber penularan dengan tuntas dan cegah penularan dengan etika batuk, serta selalu gunakan masker selama 2 bulan pertama pengobatan.
5. Pada anak sehat berusia kurang dari 5 tahun dan berkontak erat dengan pengidap TBC aktif, perlu diberi obat pencegah berupa profilaksis INH. (Dian/SR/Dok. M&B).