Susu sapi bukan satu-satunya sumber protein dan kalsium bagi Si Kecil. Bagi anak yang mengalami intoleransi laktosa atau alergi terhadap susu sapi, ia bisa mengonsumsi susu kedelai. Sebagai informasi, dalam 200 ml susu kedelai terkandung sekitar 240 mg kalsium. Susu kedelai mengandung protein yang hampir sama banyaknya dengan susu sapi, tapi dengan nilai kalori yang lebih rendah.
Saat ini, cukup banyak susu kedelai yang beredar di pasaran. Nah, berikut beberapa merek susu kedelai yang direkomendasikan oleh M&B, Moms.
SGM Eksplor Soya Advance+
SGM Eksplor Soya Advance+ merupakan susu pertumbuhan bagi Si Kecil yang berusia 1-5 tahun. Selain tinggi kalsium dan vitamin D, susu kedelai yang terbuat dari 100 persen Isolat Protein Soya berkualitas ini juga dilengkapi dengan minyak ikan, omega-3 dan omega-6, serta zat besi guna mendukung tumbuh kembang optimal buah hati Anda.
Beli di sini SHOPEE
Yeo's Soy Bean Milk
Produk yang satu ini cocok sebagai minuman di saat santai. Dikemas dalam berbagai bentuk, kaleng, kotak, serta botol kecil, Yeo's Soy Bean Milk praktis saat dibawa bepergian. Susu kedelai ini terbuat dari 100 persen kacang kedelai non-GMO (Non Genetically Modified Organisms) dari Kanada. Selain itu, Yeo's Soy Bean Milk juga tidak mengandung pengawet, rendah lemak, bebas kolesterol, rendah gula, dan tentunya tidak mengandung laktosa.
Beli di sini TOKOPEDIA
Bebelac Gold Soya
Bebelac Gold Soya merupakan susu kedelai yang mengandung fiber soy formula yang tinggi dan dilengkapi fish oil, omega-3 dan omega-6, serta 13 vitamin dan mineral. Susu ini memiliki tiga jenis, yaitu Bebelove Gold Soya 1 untuk bayi berusia 0-6 bulan, Bebelove Gold Soya 2 untuk bayi berusia 6-12 bulan, dan Bebelac Gold Soya 3 dengan rasa vanila untuk Si Kecil yang sudah berusia di atas 1 tahun.
Beli di sini SHOPEE
Isomil Plus Advance Soya
Isomil Plus Advance adalah susu formula pertumbuhan dengan isolat protein kedelai yang bebas susu sapi dan bebas laktosa. Susu ini diformulasikan khusus bagi anak berusia 1-10 tahun. Terbuat dari kedelai, Isomil Plus Advance Soya juga dilengkapi dengan protein dan tambahan kalsium.
Beli di sini TOKOPEDIA
Morinaga Chil School Soya Moricare+
Morinaga Chil School Soya Moricare+ merupakan susu anak bagi anak usia 3-12 tahun dengan Isolat Protein Kedelai berkualitas tinggi setara dengan susu sapi, yang dilengkapi dengan L-metionin dan karnitin. Dengan formula Moricare+ Prodiges, susu anak ini memiliki sinergi nutrisi tepat dari faktor kecerdasan multi talenta, faktor pertahanan tubuh ganda, dan faktor tumbuh kembang optimal. Oh ya Moms, Anda dapat memberikan Morinaga Chil Kid Soya Moricare+ bagi Si Kecil yang baru berusia 1-3 tahun.
Beli di sini SHOPEE
V-Soy Multi Grain Soy Milk
Untuk anak yang sudah lebih besar atau bagi Moms yang ingin menambah asupan gizi dari susu kedelai, Anda bisa memilih V-Soy Multi Grain Soy Milk. Susu ini terbuat dari kacang kedelai Non Transgenik (Non GMO) pilihan terbaik dari Kanada dan mengandung protein tinggi. Selain itu, produk ini juga mengandung tambahan beras merah, wijen hitam, malt, dan barley sehingga bisa digunakan sebagai minuman penahan lapar.
Beli di sini TOKOPEDIA
(Wieta Rachmatia/SW/Dok. Freepik, Shopee, Tokopedia)
- Tag:
- susu kedelai
- belanja
- anak
- balita