Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

8 Tanda Persalinan Tak Biasa yang Jarang Disadari Ibu Hamil

8 Tanda Persalinan Tak Biasa yang Jarang Disadari Ibu Hamil

Masa-masa akhir kehamilan bisa menjadi momen yang sangat menegangkan bagi para calon ibu karena persalinan bisa datang secara tidak terduga. Kebanyakan wanita tentu akan mencoba mencari informasi tentang apa saja tanda-tanda persalinan yang harus mereka waspadai.

Pecah ketuban atau kontraksi mungkin menjadi tanda-tanda persalinan yang lumrah terjadi dan diketahui para calon ibu. Tetapi tak sedikit dari mereka yang tidak tahu tanda-tanda lainnya yang menunjukkan awal persalinan. Ditambah lagi setiap wanita mengalami gejala persalinan yang berbeda-beda.

Maka sebagai calon ibu, penting bagi Anda untuk mengenali tanda-tanda persalinan yang tidak biasa seperti berikut ini sehingga dapat membantu Moms untuk mempersiapkan persalinan.

1. Diare

Sebelum melahirkan tak sedikit wanita yang mengalami diare. Hal ini dikarenakan sebelum persalinan, tubuh dalam keadaan relaksasi untuk menopang bayi yang akan melewati jalan lahir. Ini tidak hanya dapat mengendurkan persendian tetapi juga otot-otot yang mengontrol pergerakan usus. Beberapa dokter bahkan percaya bahwa mengosongkan isi perut adalah cara tubuh memberi ruang bagi bayi.

2. Nesting

Nesting merupakan keinginan para ibu hamil untuk bersih-bersih dalam rangka menyambut kelahiran Si Kecil di dunia. Biasanya nesting muncul beberapa minggu jelang persalinan. Menurut laman Mayoclinic, nesting merupakan salah satu tanda persalinan paling aneh. Nesting juga bukan merupakan tanda persalinan yang biasa dikenali banyak calon ibu kecuali bagi mereka yang pernah mengalaminya.

3. Berat Badan Turun

Saat hamil, biasanya seorang wanita akan mengalami kenaikan berat badan. Namun ada pula wanita hamil yang justru kehilangan berat badannya di akhir kehamilan mereka. Penurunan berat badan ini dikaitkan dengan perubahan hormonal yang terjadi pada masa pengujung kehamilan Anda.

4. Lebih Mudah Bernapas

Saat hamil besar, tak jarang wanita merasa sulit bernapas atau mudah terengah-engah ketika melakukan aktivitas ringan sekalipun. Namun pada akhir kehamilan, hal tersebut bisa saja berubah drastis, di mana mungkin Anda malah bisa bernapas dengan lebih mudah. Hal ini dikarenakan posisi bayi yang telah masuk area panggul Anda, sehingga ini bisa menyisakan lebih banyak ruang untuk paru-paru Anda mengembang.

5. Kehilangan Nafsu Makan

Pada trimester pertama kehamilan, tak sedikit wanita yang kehilangan nafsu makanannya karena menghadapi morning sickness. Namun hal ini bisa kembali terjadi mendekati waktu persalinan Anda, Moms. Bila Anda mulai kekurangan nafsu makan pada minggu-minggu terakhir kehamilan dan tiba-tiba merasa sakit perut, ini bisa menjadi pertanda Anda akan segera melahirkan.

6. Hewan Peliharaan Tak Mau Jauh dari Anda

Di minggu-minggu akhir kehamilan, mungkin Moms akan memperhatikan bahwa hewan peliharaan Anda ingin selalu berada dekat dengan Anda. Hal ini dikarenakan hewan peliharaan Anda sangat sensitif terhadap perubahan yang terjadi pada pemiliknya. Tak heran bila mereka juga akan merasakan saat bayi Anda akan segera lahir.

7. Ngidam Makanan Tertentu

Ngidam biasanya terjadi di awal-awal kehamilan. Namun hal ini juga bisa terjadi di akhir kehamilan Anda dan menjadi tanda awal persalinan yang mungkin jarang disadari oleh kebanyakan ibu hamil.

8. Sering Mimpi saat Tidur

Peningkatan frekuensi mimpi saat tidur bisa menjadi tanda-tanda persalinan. Tak jarang calon ibu mendapatkan mimpi yang aneh saat mereka tidur. Ada yang bermimpi soal perjalanan kehamilan mereka, bahkan mengimpikan games favoritnya. (Vonda Nabilla/SW/Dok. Freepik)