Memandikan Si Kecil secara teratur tidak hanya bertujuan untuk merawat dan menjaga kebersihan tubuhnya, tetapi juga diketahui dapat bermanfaat untuk menenangkan dan membuat bayi Anda tidur lebih nyenyak.
Meski sering dianggap sebagai aktivitas yang menyenangkan, nyatanya tak sedikit Moms yang memiliki pengalaman berbeda saat memandikan anaknya. Kebanyakan bayi mungkin menyukai air. Meskipun begitu, ada pula Moms yang harus melewati drama Si Kecil yang takut air atau menangis tanpa henti saat dimandikan sehingga mungkin membuat Anda stres. Nah, berikut ini Moms perlu tahu beberapa alasan di balik tangisan bayi Anda saat dimandikan.
1. Suhu Air
Bayi lebih sensitif terhadap suhu dingin dan panas. Maka pastikan suhu air yang digunakan untuk memandikannya tidak terlalu panas atau terlalu dingin agar tak membuat tubuhnya "terkejut" sehingga membuatnya menangis. Saat memandikan bayi Anda, lebih baik Moms menggunakan air hangat yang bisa memberikan efek menenangkan pada bayi serta membuatnya bisa menikmati waktu mandinya.
2. Aliran Air
Si Kecil tentu terkejut bila Moms langsung menyiraminya dengan banyak air. Maka, pastikan Anda menuangkan air ke tubuhnya secara perlahan. Jika Anda menggunakan bak mandi, maka letakkan bayi Anda di bak mandi terlebih dahulu lalu tuangkan air ke dalamnya secara perlahan. Dengan cara ini ia tidak harus berurusan dengan banyak air secara tiba-tiba. Bahkan saat Anda sedang mencuci rambutnya, tuangkan air secara perlahan.
3. Ruam atau Luka di Tubuhnya
Bayi memang rentan mengalami ruam dan masalah kulit lainnya. Bila Anda salah memilih produk perawatan tubuhnya, termasuk produk sabun untuk memandikannya, ini bisa membuatnya merasa kesakitan saat bersentuhan dengan sabun dan air sehingga ia merasa tidak nyaman bahkan sampai menangis. Untuk mengatasinya, oleskan salep yang sudah direkomendasikan oleh dokter dan lebih baik hindari penggunaan sabun pada area kulit Si Kecil yang mengalami ruam atau luka tersebut.
4. Si Kecil Lapar saat Mandi
Sering kali tangisan bayi menjadi tanda bahwa ia merasa lapar. Bila Si Kecil menangis saat dimandikan, mungkin Moms juga bisa mencurigai bahwa ia sedang kelaparan. Maka selalu mandikan Si Kecil ketika ia sudah cukup makan dan cukup istirahat, ya. Jika bayi Anda terlalu lelah atau lapar, ini bisa menjadi penyebab ketidaknyamanan mereka. Tunggu selama 30 hingga 45 menit setelah menyusui bayi Anda, baru kemudian ajak Si Kecil untuk mandi.
5. Jadwal Mandi yang Tidak Sesuai
Moms pasti tahu kapan saja waktunya Si Kecil harus tidur. Waktu tidurnya yang teratur ini tentu nantinya akan menjadi rutinitas harian yang memang sebaiknya dipertahankan dan ditaati. Sama saja dengan memandikan bayi Anda. Ketika Si Kecil menjalani rutinitas yang sama setiap harinya, ia dan tubuhnya akan terbiasa dengan aktivtas yang biasa ia lakukan sesuai jamnya. Jadi, bila Moms terbiasa memandikan Si Kecil pada jam 4 sore, lakukanlah hal yang sama keesokan harinya. (Vonda Nabilla/SW/Dok. Freepik)