Type Keyword(s) to Search
BABY

Waspada Dermatitis Atopik, Pilih Perawatan Tepat untuk Bayi Anda!

Waspada Dermatitis Atopik, Pilih Perawatan Tepat untuk Bayi Anda!

Moms, tahu enggak, bayi itu memiliki kulit yang tipis dan sensitif, lho. Lebih tipis dibandingkan orang dewasa, tebalnya itu kira-kira 1 milimeter. Tipis banget, kan? Selain tipis, ikatan sel pada kulit bayi juga masih longgar, zat-zat yang menempel pada permukaan kulit mudah terserap, dan pertahanan pada permukaan kulit juga belum sempurna sehingga rentan mengalami iritasi. Nah, hal tersebut bisa bikin Si Kecil mudah mengalami penyakit kulit, Moms.

Salah satu penyakit kulit yang kerap menyerang bayi adalah dermatitis atopik. Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) sendiri menjelaskan bahwa masalah kesehatan kulit yang satu ini memang paling sering terjadi pada bayi.

Laman Kids Health menjelaskan bahwa dermatitis atopik merupakan bentuk eksim yang paling umum terjadi. Eksim sendiri merupakan kondisi peradangan di kulit yang ditandai dengan adanya kulit kering dan berwarna kemerahan, sedangkan kata atopik mengacu pada kondisi kulit yang cenderung sensitif terhadap alergen.

Penyebab dan gejala dermatitis atopik

Walau dermatitis atopik adalah penyakit kulit yang paling sering menyerang bayi, sayangnya para pakar belum tahu pasti apa penyebabnya. Namun beberapa hal dapat menjadi faktor risiko yang meningkatkan kemungkinan bayi mengalami dermatitis atopik, yaitu:

  • Keturunan (orang tua juga mengalami dermatitis atopik)
  • Riwayat keluarga (keluarga pernah eksim, alergi, hay fever, atau asma)
  • Riwayat alergi (makanan, debu, serbuk sari, atau bulu binatang).

Masalah kulit ini muncul dengan gejala ruam kemerahan disertai gatal yang sangat mengganggu. Jika kondisi ini berlangsung lama, hal tersebut akan membuat kulit bayi menjadi kering, bersisik, pecah-pecah, dan ruam akan menyebar ke area tubuh lainnya. Moms juga perlu menghindari bayi menggaruk area yang gatal agar tidak menjadi makin parah hingga infeksi.

Tidak bisa disembuhkan

Meskipun dermatitis atopik tidak mengancam keselamatan bayi, masalah kesehatan kulit yang satu ini sangat mengganggu dan tidak bisa disembuhkan lho, Moms. Semua pengobatan atau perawatan dermatitis atopik yang ada sifatnya cuma meringankan keluhan, bukan menyembuhkan.

Hal terpenting yang bisa Moms lakukan adalah menjaga dan merawat kulit Si Kecil agar dermatitis atopik tidak kambuh. Cara termudahnya dengan menggunakan moisturizer pada bayi Anda setiap habis mandi agar kulitnya tidak kering dan tetap lembap.

Moms bisa pakai PUREBB Soothing Moisturizer Cream, moisturizer yang efektif untuk kulit kering, gatal, eczema, sensitif, biang keringat, dan gangguan kulit lainnya. Produk ini cocok lho, digunakan untuk newborn, bayi lahir prematur, bayi dengan kulit sensitif, dan bayi yang mengalami masalah kulit.

PUREBB Soothing Moisturizer Cream
PUREBB Soothing Moisturizer Cream

Kandungan PUREBB Soothing Moisturizer Cream berasal dari bahan alami sehingga rendah iritasi, yakni:

  • Oat kernel untuk pencegah dan penghilang rasa gatal serta penyejuk kulit.
  • Sun flower seed oil sebagai moisturizer dan untuk membantu regenerasi kulit.
  • Olive leaf untuk antiinflamasi, antijamur, antibakteri. 

Yang juga penting nih Moms, PUREBB Soothing Moisturizer Cream itu:

  • No alkohol, jadi tidak menimbulkan iritasi
  • No paraben, pengawet sintetis yang bisa mengiritasi
  • No perfume, sehingga tidak menimbulkan alergi, dan
  • Punya pH 5,5 yang sudah disesuaikan dengan kulit bayi.

Moms bisa gunakan PUREBB Soothing Moisturizer Cream ini setiap habis memandikan Si Kecil. Pakaikan di seluruh tubuh dan juga wajah, bisa juga sebagai pengganti bedak tabur.

Tapi ya Moms, enggak hanya perawatan kulit bayi sesudah mandi yang perlu diperhatikan, lho. Perawatan saat Si Kecil mandi juga harus dilakukan. Saat memandikan Si Kecil, Moms sebaiknya memakai produk khusus untuk bayi dan hindari produk sabun mandi yang mengandung SLS, karena bisa mengikis kelembapan alami kulit sehingga kulit menjadi kering dan bahkan memicu timbulnya kemerahan atau iritasi.

Nah, PUREBB Liquid Soap bisa jadi pilihan tepat buat bayi Anda, Moms. PUREBB Liquid Soap adalah sabun mandi tanpa kandungan SLS yang tidak hanya membersihkan tapi juga membantu mengatasi iritasi dan masalah kulit lainnya.

PUREBB Liquid Soap
PUREBB Liquid Soap

Ini kandungan utama PUREBB Liquid Soap:

  • Oat Kernel, menyejukkan dan menenangkan permukaan kulit dari rasa gatal dan perih serta memberikan kelembapan pada kulit.
  • Ekstrak Chamomile, sering direkomendasikan untuk perawatan penyakit kulit seperti inflamasi (peradangan) serta luka dan gatal pada kulit.
  • Panthenol, melembapkan kulit dan menstimulasi regenerasi sel kulit.
  • Allantoin, berfungsi mengatasi merah-merah akibat iritasi pada kulit bayi.

Selain itu, PUREBB Liquid Soap juga:

  • Dermatologically approved alias sudah teruji klinis
  • Mild on eyes atau tidak bikin mata perih
  • Punya pH 5,5 yang sudah disesuaikan dengan kulit bayi.
  • No paraben, tidak mengandung pengawet yang bisa menyebabkan iritasi.
  • Diperkaya dengan Pro Vitamin B5.

Nah, buat Moms yang punya bayi newborn, bayi prematur, atau bayi yang kulitnya sensitif, Anda bisa pilih PUREBB Soothing Moisturizer Cream dan PUREBB Liquid Soap sebagai produk perawatan yang tepat agar kulit bayi Anda terbebas dari gangguan kulit seperti dermatitis atopik.

Satu lagi nih, Moms. Ada penawaran menarik untuk Anda! Moms bisa temukan PUREBB Liquid Soap dengan potongan 12%! Hanya Rp41.000-Rp101.200. Yuk, dapatkan sekarang juga di Shopee! (M&B/SW/Foto: Gpointstudio/Freepik, PUREBB)