Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Tes Kehamilan di Malam Hari, Apakah Akurat Hasilnya?

Tes Kehamilan di Malam Hari, Apakah Akurat Hasilnya?

Tidak sedikit dokter atau sumber literatur yang menyebutkan bahwa waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah pada pagi hari. Namun, sering kali perasaan tak sabar membuat wanita memutuskan untuk menggunakan test pack di malam hari. Lantas apakah hasilnya akurat?

Perlu diketahui, saat hamil, tubuh Anda akan memproduksi hormon kehamilan yang dikenal dengan nama hCG (human chorionic gonadotropin). Hormon ini hanya ditemukan pada tubuh wanita yang sel telurnya telah dibuahi sperma dan menempel di dinding rahim.

Dilansir dari Healthline, plasenta akan memproduksi hormon ini. Dan selama 8 hingga 10 minggu kehamilan Anda, angka hCG Anda akan meningkat secara signifikan.

Memasuki hari ke-10 setelah terjadinya ovulasi (kira-kira pada hari pertama Anda melewatkan menstruasi), biasanya urine Anda sudah mengandung cukup hCG untuk bisa dideteksi oleh alat tes kehamilan.

Apakah tes kehamilan bisa dilakukan di malam hari?

Jawabannya, bisa! Penggunaan test pack untuk memastikan apakah Anda hamil atau tidak bisa dilakukan di malam hari. Saat ini sudah cukup banyak beredar alat tes kehamilan yang mengklaim memiliki kemampuan untuk mendeteksi hormon hCG lebih awal. Sebagian jenis test pack juga mengklaim bahwa hasilnya tetap akurat walau tes kehamilan dilakukan pagi, siang, ataupun malam hari.

Meski begitu, kondisi urine Anda pada pagi dan malam hari akan berbeda lho, Moms. Jadi, bukannya tanpa alasan jika Anda disarankan untuk melakukan tes kehamilan di pagi hari.

Baca juga: Cara Menggunakan Alat Tes Kehamilan agar Hasilnya Akurat

Urine lebih pekat

Selama Anda tidur di malam hari, tubuh tidak mendapatkan asupan air. Alhasil, urine yang keluar dari tubuh Anda di pagi hari menjadi lebih pekat dan kadar hormon hCG-nya juga lebih tinggi. Dengan begitu, test pack akan lebih mudah untuk mendeteksi kehamilan Anda.

Sementara itu, apabila Anda melakukan tes kehamilan di malam hari, maka urine telah tercampur dengan cairan yang Anda minum selama seharian. Hal inilah yang bisa mengakibatkan kadar hCG dalam urine jadi lebih rendah.

Namun, bukan berarti hasil test pack yang dilakukan pada malam hari akan selalu negatif. Tes kehamilan Anda bisa saja hasilnya positif meski dilakukan di malam hari apabila test pack mampu mendeteksi kadar hCG di dalam tubuh Anda.

Selain itu, wanita yang sudah mengalami telat datang bulan untuk waktu cukup lama dan mengalami beberapa tanda kehamilan kemungkinan besar juga akan mendapatkan hasil positif meski menggunakan test pack di malam hari. Namun, jika menstruasi Anda baru terlambat dalam hitungan 1 atau 2 hari, sebaiknya Anda melakukan tes kehamilan di pagi hari agar hasilnya lebih akurat.

Baca juga: Tanpa Test Pack! Ini 7 Cara Tes Kehamilan Secara Alami

Agar hasil tes kehamilan lebih akurat

Selain dilakukan di pagi hari, hasil tes kehamilan Moms akan lebih akurat jika Anda memperhatikan beberapa hal berikut ini:

  • Membeli test pack di toko yang tepercaya.
  • Memastikan test pack belum kedaluwarsa.
  • Membaca petunjuk pemakaian. Beberapa jenis test pack bisa saja memiliki perbedaan cara penggunaan.
  • Pastikan bagian test pack yang harus terkena urine benar-benar basah oleh urine.
  • Tunggu hasilnya sesuai dengan waktu yang direkomendasikan pada kemasan test pack.

Baca juga: Rekomendasi Test Pack untuk Tes Kehamilan di Rumah

(M&B/Wieta Rachmatia/SW/Foto: Freepik)