Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Ada Hidden Gem! Atmos PIM 2 Hadirkan Otaku Room yang Jepang Banget

Ada Hidden Gem! Atmos PIM 2 Hadirkan Otaku Room yang Jepang Banget

Buat Anda para pecinta sneakers yang mau shopping sambil menikmati Otaku Room, atmos baru saja membuka gerai keempat di Pondok Indah Mall (PIM) 2 nih, Moms. Gerai dengan konsep japanese vibes store ini enggak cuma punya banyak koleksi sneakers keren dan langka, tetapi juga ada Otaku Room yang menarik banget. Yuk, simak hal-hal menarik yang bikin M&B jatuh cinta dengan atmos PIM 2!

The Store

Luas dan Jepang banget! Itu kesan pertama M&B saat pertama hadir ke grand opening atmos yang terletak di lantai 1 PIM 2. Setiap kali membuka gerai baru, selalu ada yang istimewa yang dibawa atmos, dengan tujuan memanjakan penggemar sneakers dan memberikan pengalaman baru saat berbelanja. Konsep gerai baru ini memang segar dan unik. Interior ala Jepang sangat kental di sini karena banyaknya penggunaan elemen natural seperti kayu, batu, dan tanaman bonsai.

Konsep japanese vibes store ini memang baru pertama kali dihadirkan atmos di Indonesia. Marcel Lukman, President Director atmos Indonesia, mengatakan, senang sekali bisa terus membuka gerai-gerai baru di Indonesia. "Selama ini sambutan masyarakat pada atmos sangat baik. Komitmen atmos selalu sama, yaitu mengembangkan sneakers culture dan lifestyle brands," kata Marcel.

Marcel berharap pelanggan akan tertarik dengan desain baru yang dipengaruhi Jepang. Ia menambahkan, "Juga pada akhirnya menghargai pengalaman baru di atas, menikmati produk langka dan eksklusif, tim yang berpengetahuan luas dan ramah, serta produk premium yang terpilih."

The Otaku Room

Nah, salah satu yang menarik dari atmos PIM 2 adalah hadirnya Otaku Room. "Otaku adalah istilah yang digunakan orang Jepang untuk menggambarkan orang-orang yang umumnya menaruh minat pada budaya populer dan mengoleksi hingga tingkat obsesif,” jelas Nicholas Schaefer, Founder of The 707 Company.

Otaku Room diisi dengan sistem suara vintage berusia 50 tahun yang hanya memainkan piringan hitam. Rak di sini juga dipenuhi dengan banyak mainan dan barang koleksi Jepang yang tidak biasa serta dijamin unik dan langka banget. Pecinta manga klasik pasti happy di Otaku Room ini, karena pilihannya banyak. “Keinginan kami untuk menumbuhkan apresiasi dan minat pada budaya Jepang tercermin di sini,” tambah Nicholas.

Menurut Sara Calista, Head of Marketing Communication of The 707 Company, "Perbedaan yang paling jelas gerai atmos ini dari atmos yang lain adalah arah desain baru dan penambahan Otaku Room. Terinspirasi oleh elemen budaya dan arsitektur Jepang, toko baru ini menambahkan banyak elemen alam yang unik dari kayu dan batu, dengan tetap mempertahankan pendekatan estetika yang bersih dan palet warna netral dari flagships kami di Plaza Indonesia dan Plaza Senayan.”

The Drinks

Sneakers dan Otaku Room belum lengkap sepertinya tanpa minuman segar khas Jepang. Nah, Otaku Room di atmos PIM 2 juga punya sajian istimewa, seperti japanese coffee, matcha, dan juga cream soda pilihan.

Selain konsep unik yang dibawa, dengan pembukaan toko terbarunya ini, atmos punya harapan untuk menguatkan sneakers culture di Indonesia melalui local community yang memiliki visi yang sejalan. Oleh karena itu, atmos juga selalu mengundang para influencer ternama yang memiliki kecintaan besar terhadap sneakers culture. (M&B/Tiffany Warrantyasri/SW/Foto: Dok. Atmos)