Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

6 Rekomendasi Tabungan Anak untuk Siapkan Masa Depan Si Kecil

6 Rekomendasi Tabungan Anak untuk Siapkan Masa Depan Si Kecil

Salah satu cara orang tua untuk menyiapkan masa depan anak adalah dengan memberikannya tabungan sejak dini. Beberapa bank menyediakan tabungan khusus anak yang akan memberikan beragam manfaat, seperti mengajarkan kepada anak kebiasaan menabung sejak dini dan mengatur uang sejak dini.

Memiliki tabungan anak juga bermanfaat untuk mempersiapkan rencana keuangan pada Si Kecil. Namun, Moms mesti jeli sebelum memilih tabungan untuk anak. Anda perlu memilih tabungan anak dari bank yang tepercaya dan aman. Berikut ini 6 tabungan anak rekomendasi dari M&B.

1. Tabungan BRI Junio Rencana

Bank BRI merupakan salah satu bank dengan kantor cabang yang ada hingga ke pelosok desa. Untuk anak, BRI punya Tabungan BRI Junio Rencana, di mana Si Kecil bisa membuka tabungan dengan orang tua wajib memiliki tabungan BRI BtitAma atau Simpedes. Setoran awalnya hanya 250 ribu rupiah dan Si Kecil akan mendapatkan buku tabungan serta kartu ATM dengan karakter khusus.

2. BNI Taplus Anak

Tabungan BNI Taplus Anak dari bank BNI tersedia untuk membantu Si Kecil menabung sejak dini. Setoran awal untuk membuka tabungan ini adalah 100 ribu rupiah. Kartu debit atau ATM tabungan anak pun bisa didesain menggunakan foto Si Kecil. Keuntungan lainnya adalah Moms dan Dads tetap bisa memantau transaksi anak karena ada notifikasi SMS yang akan dikirimkan ke ponsel orang tua. Dan jika anak sudah berusia 17 tahun, maka rekening otomatis akan menjadi BNI Taplus Muda dengan nomor rekening yang sama.

3. BCA SimPel

Bank BCA menyediakan SimPel atau Simpanan Pelajar. Tabungan ini dikhususkan bagi pelajar mulai dari jenjang PAUD, TK, SD, SMP, SMA, Madrasah, dan sederajat, yang berusia di bawah 17 tahun dan belum memiliki KTP. Setoran awalnya minimal 5 ribu rupiah dan setoran selanjutnya minimal seribu rupiah serta bebas administrasi bulanan. BCA SimPel juga bekerja sama dengan sekolah-sekolah sebagai sarana untuk mengajarkan cara mengatur keuangan pada anak.

4. BJB Tandamata MyFirst

Program simpanan anak keluaran Bank BJB, Tandamata MyFirst, juga bisa menjadi pilihan untuk Si Kecil. Untuk membuka tabungan ini, Moms hanya perlu setoran awal sebesar 50 ribu rupiah. Anak juga akan mendapatkan kartu ATM dan bebas biaya saat tarik tunai di Bank BJB, ATM Bersama, dan ATM Prima.

5. Maybank Tabungan SuperKidz

Satu lagi produk tabungan khusus anak adalah Maybank SuperKidz. Ada dua pilihan tabungan untuk Si Kecil, yaitu konvensional atau syariah. Selain buku tabungan, Si Kecil juga akan mendapatkan kartu debit dengan desain menggemaskan bertema kartun menarik dan seru serta ada kado tahun baru setiap awal tahun. Untuk membuka tabungan khusus untuk anak usia di bawah 17 tahun ini, Moms hanya perlu setoran awal sebesar 100 ribu rupiah.

6. Tabungan CIMB Junior

CIMB Junior dari CIMB Niaga juga hadir sebagai tabungan yang bisa diberikan pada anak. Moms bisa menabung dengan setoran awal minimum sebesar 100 ribu rupiah dan biaya administrasi gratis. Jika anak rajin menabung, maka ia akan mendapatkan banyak poin yang bisa ditukarkan dengan tiket nonton gratis atau mainan gratis. Ini bisa menjadi reward untuk Si Kecil saat belajar mengatur keuangan.

Nah, dengan tabungan anak ini, Moms jadi makin mudah mengenalkan Si Kecil pada kebiasaan menabung dan mengatur keuangan, ya. (M&B/Vonia Lucky/SW/Foto: Freepik)