Type Keyword(s) to Search
BABY

Mainan Sensorik Bayi 8 Bulan untuk Menstimulasi Indra Tubuhnya

Mainan Sensorik Bayi 8 Bulan untuk Menstimulasi Indra Tubuhnya

Di usia 8 bulan, kemampuan sensorik bayi berkembang pesat. Menstimulasi keterampilan sensorik bayi di usia 8 bulan bisa membantu Si Kecil mengembangkan kemampuan kelima indra tubuhnya dengan lebih baik, yakni penglihatan, pendengaran, penciuman, peraba, dan perasa. 

Salah satu cara terbaik untuk menstimulasi keterampilan sensorik bayi di usia 8 bulan adalah dengan mengenalkannya pada mainan sensorik bayi. Tak hanya menyenangkan, mainan sensorik atau sensory play juga bisa membantu bayi Anda mengeksplorasi dan memahami lingkungan di sekitarnya, mendukung perkembangan otak, dan meningkatkan daya ingatnya.

Berikut ini ide mainan sensorik bayi 8 bulan untuk menstimulasi kelima indra tubuh Si Kecil, Moms.

1. Mainan sensorik bayi untuk sentuhan/taktil

Mainan sensorik taktil atau tactile sensory toys bisa membantu Si Kecil mengembangkan dan meningkatkan kepekaan indra sentuhannya serta mengenalkannya pada berbagai tekstur.

Moms bisa menggunakan soft block yang biasanya punya bermacam tekstur, sehingga Si Kecil bisa bereksplorasi dengan banyak tekstur berbeda serta mengembangkan dan meningkatkan kepekaan indra sentuhannya. Dan sesuai namanya, soft block aman untuk dimainkan bayi.

Pilihan lainnya, Moms bisa menggunakan bola bertekstur atau textured balls sebagai mainan sensorik bayi 8 bulan. Sesuai namanya, bola bertekstur merupakan bola yang memiliki berbagai tekstur. Mainan sensorik ini bisa membantu meningkatkan kemampuan menggenggam Si Kecil, mengenalkannya pada berbagai tekstur, dan meningkatkan kepekaan indra sentuhannya.

Sebagai alternatif, Moms juga bisa mengajak Si Kecil bermain pasir kinetik atau memanfaatkan bahan-bahan makanan dengan berbagai tekstur yang ada di rumah, seperti pasta, beras dan kacang-kacangan, air dan es batu, agar-agar, potongan buah, meses, tepung, atau sereal, untuk menstimulasi kemampuan indra sentuhannya.

2. Mainan sensorik bayi untuk penciuman

Guna meningkatkan indra penciumannya, Moms bisa menggunakanan mainan lembut beraroma atau scented soft toys untuk menstimulasi kemampuan penciuman bayi. Sesuai namanya, mainan lembut beraroma ini punya aroma aromatik yang tidak terlalu kuat dan tidak beracun untuk bayi Anda. Mainan ini bisa menstimulasi indra penciuman Si Kecil, membantunya membedakan berbagai aroma, sekaligus memberikan efek menenangkan.

Sebagai alternatif, Moms juga bisa memanfaatkan buah-buahan dengan aroma khas, seperti lemon, pepaya, mangga, melon, pisang, jeruk, atau durian untuk menstimulasi indra penciuman Si Kecil.

3. Mainan sensorik bayi untuk perasa

Di usia 8 bulan, bayi mulai menunjukkan tanda-tanda tumbuh gigi. Itu artinya, ia makin siap untuk makan makanan dengan berbagai tekstur dan rasa.

Untuk meningkatkan kemampuan indra perasa dan mendukung pertumbuhan gigi Si Kecil, Moms bisa memberinya teething toys yang umumnya terbuat dari silicone, sehingga lebih aman, bisa dikunyah, dan bisa membantu meredakan ketidaknyamanan pada mulut Si Kecil saat tumbuh gigi.

4. Mainan sensorik untuk pendengaran

Bayi 8 bulan mulai menunjukkan respons yang lebih tinggi terhadap rangsangan pendengaran. Itulah sebabnya, di usia ini, penting untuk menstimulasi kemampuan pendengaran Si Kecil. Moms bisa mengajaknya bermain dengan mainan musik yang bisa menghasilkan berbagai suara, seperti mainan kerincingan, mini keyboard, mini drum, atau marakas. 

Selain menstimulasi indra pendengaran bayi, mainan sensorik ini juga bisa memperkenalkan bayi Anda pada berbagai jenis suara dan ritme serta meningkatkan rentang perhatian Si Kecil.

Musik bisa membantu bayi Anda belajar mengekspresikan diri dan mendukung koordinasi gerak tubuh sebagai respons terhadap musik yang didengarnya—dengan cara menggoyangkan tangan, kaki, dan badannya.

5. Mainan sensorik untuk penglihatan

Mainan sensorik bayi yang menarik secara visual sangat diperlukan untuk mengembangkan kemampuan penglihatan dan visual Si Kecil. Moms bisa menggunakan mainan dengan lampu berwarna-warni yang menyala untuk menarik perhatian bayi dan meningkatkan kemampuan visualnya.

Moms juga bisa mengajak bayi Anda bermain dengan kartu stimulasi visual. Sesuai namanya, kartu ini merupakan mainan berbentuk kartu dengan berbagai gambar atau pola, untuk menstimulasi indra penglihatan bayi, sekaligus mengenalkan Si Kecil dengan berbagai gambar dan pola.

Saat bermain dengan kartu stimulasi visual, Moms bisa merangsang kemampuan visual tracking Si Kecil dengan cara menggerakkan kartu stimulasi visual ini dari satu sisi ke sisi lainnya atau memvariasikan berbagai jarak kartu dari pandangannya.

Nah, itulah ide mainan sensorik bayi 8 bulan untuk menstimulasi kelima indra tubuh Si Kecil secara optimal, yang nantinya juga akan memberikan kontribusi terhadap tumbuh kembangnya secara keseluruhan. (M&B/Fariza Rahmadinna/SW/Foto: Holiak/Freepik)