Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Sinopsis dan Fakta Menarik Mendung Tanpo Udan, Film yang Terinspirasi dari Lagu

Sinopsis dan Fakta Menarik Mendung Tanpo Udan, Film yang Terinspirasi dari Lagu

Setiap hubungan pasti terdapat perbedaan ya, Moms. Namun, apa jadinya jika orang dengan pemikiran idealis menjalin hubungan dengan orang yang punya pikiran realistis? Mungkinkah perjalanan cinta mereka berlanjut?

Nah, kisah ini tergambar dalam film Mendung Tanpo Udan yang siap rilis pada 29 Februari 2024. Nant Entertainment melangsungkan gala premiere film ini di XXI Plaza Senayan pada Rabu, (21/2/2024) yang dihadiri para pemain dan juga awak di balik layar.

Film bergenre drama komedi romantis ini diadaptasi dari lagu "Mendung Tanpo Udan" karya Kukuh Prasetyo Kudamai dan dirilis oleh Ndarboy Genk di YouTube dan pernah viral beberapa waktu lalu. Film ini juga merupakan kolaborasi antara Kris Budiman sebagai sutradara dan Tony C. Sihombing sebagai penulis naskah.

Sebelum nonton filmnya tanggal 29 Februari nanti, yuk, simak sinopsis dan fakta seru film Mendung Tanpo Udan berikut ini, Moms. 

Sinopsis Mendung Tanpo Udan 

Film Mendung Tanpo Udan yang berdurasi 110 menit ini bercerita tentang kisah cinta Udan (Erick Estrada) dan Mendung(Yunita Siregar). Udan adalah mahasiswa seni semester akhir yang sangat terobsesi terhadap musik. Ia memiliki cita-cita menjadi penyanyi sukses. Karakternya cukup idealis dan keras kepala. Suatu hari, Udan bertemu dengan Mendung, mahasiswi farmasi yang cerdas dan punya impian menjadi seorang wanita karier di sebuah perusahaan besar dan berjiwa independen.

Pertemuan keduanya yang terjadi tidak sengaja dalam sebuah konser musik membuat keduanya memutuskan untuk menjalin hubungan. Meskipun begitu, Udan yang hidupnya terlalu menyepelekan berbagai hal, bertolak belakang dengan Mendung yang hidupnya sangat terencana, sehingga keduanya sering kali terlibat kesalahpahaman. Putus nyambung pun jadi rutinitas dalam hubungan mereka.

Mendung yang lebih dahulu menyelesaikan kuliahnya kemudian mulai menjalani karier di dunia kerja. Di sisi lain, Udan masih berkutat dengan kehidupan kampusnya karena tidak kunjung menyelesaikan kuliahnya. Hingga pada akhirnya, keduanya dihadapkan pada sebuah konflik besar yang membuat Udan dan Mendung harus memilih antara mengejar cinta atau karier. Lantas, keputusan apa yang akan diambil oleh keduanya?

Fakta seru Mendung Tanpo Udan

Selain jalan ceritanya yang menarik, film ini juga punya beberapa fakta seru di balik pembuatannya, Moms, yakni:

1. Melakukan latihan bahasa Jawa selama 2 pekan

Seperti judulnya, film ini hampir sebagian besar menggunakan bahasa dan dialek Jawa lho, Moms. Untuk mendalami peran dan memperlancar logat bahasa Jawa, para pemain menghabiskan waktu hingga 2 pekan, khusus untuk belajar bahasa dan logat Jawa.

2. Seluruh proses syuting dilakukan di Yogyakarta

Tak hanya dari segi bahasa, latar tempat dan suasananya pun kental dengan Jawa. Oleh karena itu, proses syuting film ini sepenuhnya dilakukan di kota Yogyakarta, Bantul, dan Kulonprogo.

3. Berdiskusi dengan banyak seniman Jawa

Para pemain juga dikabarkan melakukan diskusi terkait pelafalan serta penggunaan bahasa dan logat Jawa langsung dengan seniman lokal di Yogyakarta, untuk mendapatkan logat yang alami.

Tertarik menonton film ini, Moms? Jangan lupa, film Mendung Tanpo Udan akan rilis serentak pada 29 Februari 2024 di bioskop-bioskop di kota Anda. (M&B/Gianti Puteri/Foto: @mendungtanpoudan/Instagram)