Type Keyword(s) to Search
BABY

5 Cara Menghilangkan Ketombe pada Bayi

5 Cara Menghilangkan Ketombe pada Bayi

Moms, pernahkah Anda mendapati ketombe di kulit kepala bayi? Ketombe pada kulit kepala bayi biasanya disebut dengan istilah cradle cap. Ini merupakan kondisi yang umum terjadi, terutama di beberapa bulan pertama sejak kelahiran bayi, tapi akan menghilang dengan sendirinya seiring dengan bertambahnya usia Si Kecil.

Hingga kini penyebab ketombe di kepala bayi memang belum diketahui secara pasti, Moms. Namun, besar kemungkinan ketombe muncul lantaran adanya perubahan hormon yang diterima bayi dari ibunya.

Jika Si Kecil memiliki ketombe di kulit kepala, Moms tak perlu khawatir. Keberadaan ketombe bukan suatu masalah serius dan bisa diatasi dengan langkah-langkah perawatan yang tepat. Berikut ini 5 cara menghilangkan ketombe pada bayi.

1. Cuci rambut bayi lebih sering

Cara menghilangkan ketombe pada bayi yang pertama, Moms disarankan mencuci rambut bayi lebih sering daripada biasanya. Menurut American Academy of Dermatology Association, keramas dua kali sehari dianggap bisa membantu melunakkan kerak dan mengurangi cradle cap pada bayi. Namun, Anda disarankan mengikuti arahan dokter, terutama jika Si Kecil memiliki eksim atau kondisi kulit tertentu.

2. Menggunakan sampo yang tepat

Mencuci rambut dengan sampo merupakan salah satu langkah tepat untuk menghilangkan ketombe di kulit kepala bayi. Namun, sampo yang digunakan tak boleh sembarangan ya, Moms. Anda perlu memilih sampo yang bebas pewangi dan memiliki label “cradle cap”. Jika ragu terhadap produk sampo yang digunakan sehari-hari, Moms bisa coba minta rekomendasi dari dokter terkait merek sampo yang tepat untuk kondisi Si Kecil.

3. Memijat kepala bayi secara perlahan saat keramas

Ketombe pada bayi biasanya menimbulkan kerak yang menempel di kulit kepala. Tak jarang kondisi ini membuat Si Kecil merasa tidak nyaman lantaran kulit kepalanya terasa gatal. Untuk menghilangkannya, Moms bisa memijat kepala bayi secara perlahan, terutama saat keramas. Hindari menggaruk atau mengorek cradle cap, karena hal tersebut justru bisa menyebabkan terjadinya luka dan infeksi.

4. Menggunakan baby oil untuk menghilangkan ketombe

American Academy of Dermatology Association juga menyarankan Moms menggunakan baby oil untuk menghilangkan ketombe di kulit kepala bayi. Gunakan minyak yang bukan berasal dari makanan, untuk membantu melunakkan kerak ketombe di kepala bayi. Caranya, Moms bisa teteskan baby oil ke kulit kepala bayi sebelum keramas, lalu pijatlah dengan lembut menggunakan jari tangan.

5. Menggunakan gel lidah buaya

Melansir Healthline, daging lidah buaya memiliki sifat antibakteri dan antijamur, yang bisa membantu menghilangkan ketombe di kulit kepala. Lidah buaya merupakan bahan alami, sehingga aman digunakan pada bayi dan bisa memberikan sensasi dingin atau segar. Moms hanya perlu mengoleskan gel lidah buaya ke kulit kepala bayi secara perlahan dan menyeluruh. Tunggu beberapa saat, lalu bilas hingga bersih. (M&B/Ayu/SW/Foto: Freepik)