Type Keyword(s) to Search
BABY

Ini Ciri-ciri ASI yang Bagus dan Berkualitas, Pastikan Bayi Mendapatkannya Setiap Hari

Ini Ciri-ciri ASI yang Bagus dan Berkualitas, Pastikan Bayi Mendapatkannya Setiap Hari

Tak perlu diragukan lagi, ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi hingga berusia dua tahun. ASI mengandung semua nutrisi yang dibutuhkan bayi sesuai usianya. Tak hanya itu, ASI juga dapat meningkatkan bonding antara Moms dan Si Kecil. Meski menjadi makanan terbaik, Moms wajib tahu ciri-ciri ASI yang bagus dan berkualitas.

ASI yang berkualitas sangat penting untuk tumbuh kembang bayi. Moms harus memastikan bahwa ASI yang diberikan hanyalah ASI dengan kualitas yang baik. Agar lebih paham, yuk simak penjelasan mengenai kualitas ASI dalam artikel di bawah ini.

Ciri-ciri ASI yang Bagus dan Berkualitas

1. Berwarna kuning dan kental

Tahap pertama ASI yang berkembang selama kehamilan hingga persalinan disebut dengan kolostrum. Berwarna kuning dan kental, kolostrum bertahan beberapa hari setelah bayi lahir. Tak perlu ragu, jenis ASI yang satu ini merupakan ASI dengan kualitas terbaik. ASI pada tahapan ini kaya antibodi, protein, vitamin, dan mineral yang akan meningkatkan kekebalan tubuh bayi dan sesuai dengan kebutuhan gizinya di hari-hari pertama.

2. Encer dan berwarna putih

Beberapa hari setelah bayi lahir, ASI transisi akan menggantikan kolostrum. Berbeda dengan kolostrum, ASI transisi berwarna putih dan encer. Pada tahapan ini, ASI mengandung banyak lemak, kalori, protein, laktosa, dan vitamin. Selanjutnya pada 10-15 hari setelah bayi lahir, ASI mature akan diproduksi. Pada tahapan ini, ASI banyak mengandung air dan mengandung lemak di akhir proses menyusui.

3. Tidak beraroma asam dan tidak berubah warna

Bila Anda memerah ASI, pastikan kualitas ASI tetap terjaga ya, Moms. Simpan ASI sesuai dengan saran penyimpanan. Sebelum memberikannya pada bayi, pastikan ASI tidak beraroma asam dan tidak berubah warna. ASI yang beraroma asam dan berubah warna merupakan tanda ASI telah basi. Hal ini bisa terjadi karena cara penyimpanan yang salah atau ASI kedaluwarsa karena masa simpan yang terlalu lama.

Baca juga: Begini Cara Menyimpan ASI yang benar agar Tetap Awet dan Segar

3 tanda bayi mendapatkan ASI berkualitas

Bila Anda masih ragu apakah Anda memproduksi ASI yang berkualitas, Anda bisa memeriksanya dengan mengamati kondisi bayi setiap harinya. Beberapa tanda bayi mendapatkan ASI berkualitas adalah sebagai berikut.

1. Berat badan naik

Berat badan bayi seharusnya naik setiap minggu. Idealnya berat badan bayi usia 0-3 bulan naik 150-190 gram per minggu, sementara berat badan bayi usia 4-6 bulan naik 90-120 gram per minggu. Pastikan Anda selalu menimbang berat badan bayi secara berkala ya, Moms.

2. Buang air kecil dengan teratur

Saat mendapatkan cukup ASI berkualitas, bayi akan buang air kecil secara teratur. Dalam satu hari, idealnya bayi buang air kecil sebanyak 6-8 kali. Selain itu, urine yang dihasilkan juga berwarna kuning jernih dan tidak berbau menyengat.

Untuk memastikan bayi buang air kecil dengan teratur, Anda bisa memakaikan Si Kecil popok kain. Bila ingin tetap menggunakan popok sekali pakai, periksalah setiap 3-4 jam sekali dan segera ganti saat popok sudah tampak basah.

3. Bayi tampak kenyang dan tidur pulas

ASI berkualitas mengandung zat gizi yang dibutuhkan bayi. Saat mendapatkan ASI yang berkualitas, Si Kecil akan tampak kenyang setelah menyusu dan langsung tertidur pulas. Meski begitu, bayi yang sering menangis bukan berarti karena ASI tidak berkualitas ya, Moms. Periksalah faktor lain yang bisa membuat Si Kecil rewel, seperti udara yang panas, popok yang penuh, atau sakit.

Nah, itulah beberapa ciri-ciri ASI yang bagus dan berkualitas. Mendapatkan ASI yang berkualitas adalah hak setiap bayi. Moms sebaiknya selalu berusaha untuk bisa memberikan ASI yang berkualitas. Saat menyusui, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang, istirahat cukup, dan minum air putih sebanyak 2-3 liter per hari. (M&B/RF/Foto: Freepik)