Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

7 Rekomendasi Makanan Khas Sunda yang Terkenal, Coba, Yuk, Moms!

7 Rekomendasi Makanan Khas Sunda yang Terkenal, Coba, Yuk, Moms!

Jalan-jalan ke daerah Jawa Barat, tidak lengkap rasanya jika tidak mencoba kuliner makanan khas Sunda. Makanan Sunda dikenal dengan cita rasanya yang lezat dan menggugah selera. Dibuat dari bahan-bahan lokal yang segar, makanan khas Sunda seakan bisa memanjakan lidah, karena ada rasa gurih, manis, hingga pedas. Untuk Moms dan Dads pencinta kuliner, mencicipi makanan khas Sunda tentu jadi satu pengalaman yang tidak boleh Anda lewatkan begitu saja.

Jika selama ini Moms dan Dads bingung menentukan makanan khas Sunda yang ingin dicoba, berikut ini ada beberapa rekomendasinya, mulai dari hidangan utama, hingga makanan penutup, semua sajian khas Sunda seakan punya keunikan tersendiri. Bahkan, beberapa di antaranya dianggap mencerminkan kekayaan budaya dan tradisi masyarakat Sunda. Kira-kira ada apa saja? Berikut ini rekomendasi makanan khas Sunda yang terkenal dan wajib Anda coba.

1. Nasi liwet

Nasi liwet jadi salah satu makanan khas Sunda yang terkenal dan wajib dicoba. Hidangan satu ini dibuat dari beras yang dimasak dengan bumbu dan rempah, seperti daun jeruk, daun salam, dan serai. Setelah matang, nasi liwet biasanya disajikan bersama lauk-pauk seperti ikan asin, ayam goreng, tahu, tempe, lalapan, hingga sambal. Satu hal yang membuatnya unik, nasi liwet disajikan di atas daun pisang, kemudian dimakan beramai-ramai.

2. Nasi tutug oncom

Nasi tutug oncom merupakan salah satu makanan khas dari Tasikmalaya, Jawa Barat. Olahan makanan yang satu ini dibuat dari nasi, yang kemudian dicampur dengan oncom tumbuk yang sudah disangrai. Biasanya, nasi tutug oncom dimakan bersama dengan ayam goreng, tahu, tempe, lalapan, serta ikan asin. Nasi tutug oncom cukup populer, karena memiliki rasa yang gurih dan aroma yang menggugah selera.

3. Mi kocok 

Makanan khas Sunda berikutnya adalah mi kocok yang punya rasa gurih dan segar. Sesuai namanya, makanan yang satu ini dibuat dari bahan dasar mi, yang direbus sambil dikocok-kocok di dalam wadah saringan. Saat disajikan, mi kocok akan dimasukkan ke dalam mangkuk lalu diberi topping berupa bakso, tetelan, tauge, hingga kikil. Agar lebih segar, sebelum memakannya, Moms dan Dads bisa berikan tambahan perasan jeruk limau.

4. Karedok

Buat Moms dan Dads yang gemar makan sayuran, karedok bisa jadi salah satu makanan khas Sunda yang wajib Anda coba. Punya tampilan mirip lotek, karedok dibuat dari sayuran hijau mentah dan segar yang kemudian disiram dengan bumbu kacang. Ciri khas makanan ini terletak pada bumbu kacangnya yang memakai bawang putih dan kencur serta tekstur sayurannya yang masih crunchy karena tidak direbus.

5. Seblak

Seblak belakangan sempat jadi perbincangan di sosial media. Makanan yang berasal dari Bandung ini dibuat dengan mencampurkan beberapa bahan makanan seperti kerupuk aci, telur, ceker ayam, makaroni, mi, hingga sawi. Seblak sangat cocok buat Anda pencinta makanan berkuah pedas, karena di dalamnya ada perpaduan rasa gurih dan pedas yang bisa menambah nafsu makan.

6. Surabi

Surabi kerap disebut sebagai pancake khas Sunda. Makanan ini dibuat dari bahan dasar tepung beras, tepung terigu, serta santan yang dimasak di atas tungku. Teksturnya yang lembut dan sedikit basah membuat banyak orang mengonsumsinya sebagai camilan. Selain itu, surabi punya sejumlah topping, mulai dari manis hingga pedas gurih. Surabi manis biasanya diberi taburan cokelat, gula merah, hingga keju, sedangkan surabi gurih umumnya diberi taburan oncom, sosis, hingga abon.

7. Soto Bandung

Makanan khas Sunda berikutnya yang patut Anda coba adalah soto Bandung. Soto ini terbuat dari campuran tetelan daging sapi, irisan lobak, kacang kedelai, dan bawang goreng. Adapun perbedaan soto Bandung dengan soto dari daerah lainnya di Indonesia terletak pada bumbu dan kuahnya. Soto Bandung dibuat dari ragam bumbu seperti jahe, serai, lengkuas, bawang merah, bawang putih, merica, dan gula. Inilah yang kemudian membuat kuahnya kaya rasa. Agar lebih nikmat, Moms dan Dads bisa juga menambahkan irisan jeruk nipis dan sambal ke dalam soto, ya! (M&B/Ayu/SWFoto: R Eris Prayatama/Unsplash)