Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

5 Resep MPASI Jagung Manis untuk Bayi 6 Bulan, Mudah Dibuat dan Si Kecil Pasti Suka

5 Resep MPASI Jagung Manis untuk Bayi 6 Bulan, Mudah Dibuat dan Si Kecil Pasti Suka

Salah satu tantangan besar yang sering dihadapi Moms ketika bayi sudah mulai mengonsumsi makanan pendamping ASI adalah menemukan resep MPASI bayi 6 bulan yang tepat, dan tentu saja, memiliki rasa yang disukai Si Kecil dan bisa memenuhi kebutuhan nutrisinya. Nah, salah satu resep MPASI yang bisa Moms coba adalah MPASI dari jagung manis.

Sesuai namanya, jagung manis memiliki rasa yang lebih manis dibandingkan jenis jagung lainnya. Jagung manis kaya serat, karbohidrat, dan sejumlah vitamin dan mineral yang bisa menjadi sumber energi, menyehatkan sistem pencernaan, menjaga daya tahan tubuh, dan mendukung pertumbuhan bayi.

Berikut ini 5 resep MPASI jagung manis untuk bayi 6 bulan yang mudah dibuat dan pasti disukai Si Kecil. Yuk, simak resepnya, Moms!

1. Puree jagung manis

Ini adalah resep MPASI jagung manis 6 bulan yang paling mudah dibuat dengan tekstur lembut dan mudah dicerna, serta memiliki rasa yang pasti disukai Si Kecil.

Bahan:

  • 100 gram jagung manis pipil
  • Sedikit ASI, susu formula, atau air matang.

Cara membuat:

1. Cuci jagung manis pipil menggunakan air mengalir.

2. Kukus atau rebus jagung manis pipil hingga empuk.

3. Haluskan jagung manis pipil yang sudah matang tadi menggunakan blender hingga mendapatkan konsistensi puree buah yang diinginkan.

4. Tambahkan sedikit ASI atau susu formula atau air matang untuk mendapatkan konsistensi puree jagung manis yang lebih lembut, aduk rata.

5. Siapkan mangkuk makan bayi yang sudah disterilkan sebelumnya dan sajikan puree jagung manis untuk Si Kecil.

2. Puree jagung manis dan wortel

Jagung manis dan baby carrot, keduanya sama-sama memiliki rasa manis dan tentunya kaya vitamin dan mineral penting. Kombinasi keduanya menghasilkan puree dengan tekstur lembut dan rasa yang sesuai selera bayi.

Bahan:

  • 100 gram jagung manis pipil
  • 1 buah baby carrot, kupas kulitnya dan cincang
  • Sedikit ASI atau susu formula.

Cara membuat:

1. Cuci jagung manis pipil dan baby carrot menggunakan air mengalir.

2. Kukus jagung manis pipil dan baby carrot hingga empuk.

3. Haluskan jagung manis pipil dan baby carrot tadi menggunakan blender hingga mendapatkan konsistensi puree yang lembut dan mudah dicerna bayi.

4. Tambahkan sedikit ASI, susu formula, atau air matang untuk mengencerkan puree.

5. Siapkan mangkuk makan bayi yang sudah disterilkan sebelumnya dan sajikan puree jagung manis dan wortel untuk Si Kecil.

3. Puree jagung manis dan kentang

Moms bisa mencampurkan jagung manis dan kentang untuk dibuat menjadi puree yang lembut, untuk menu MPASI bayi 6 bulan.

Bahan:

  • 100 gram jagung manis pipil
  • Kentang, kupas dan potong menjadi potongan kecil
  • Sedikit ASI, susu formula, atau air matang.

Cara membuat:

1. Cuci jagung manis pipil dan kentang menggunakan air mengalir. Kupas kentang dan potong menjadi potongan lebih kecil, agar lebih cepat matang dan empuk.

2. Kukus atau rebus jagung manis pipil dan kentang hingga empuk.

3. Haluskan jagung manis pipil dan kentang yang sudah matang tadi menggunakan blender hingga mendapatkan konsistensi puree buah yang diinginkan.

4. Tambahkan sedikit ASI atau susu formula atau air matang untuk mendapatkan konsistensi puree yang lebih lembut, aduk rata.

5. Siapkan mangkuk makan bayi yang sudah disterilkan sebelumnya dan sajikan puree jagung manis dan kentang untuk Si Kecil.

4. Puree jagung manis dan apel

Perpaduan jagung manis dan apel akan menghasilkan puree yang lembut sekaligus tinggi serat dan vitamin, yang baik untuk menyehatkan sistem pencernaan, meningkatkan imunitas, dan mendukung pertumbuhan bayi.

Bahan:

  • 100 gram jagung manis pipil
  • 1 buah apel manis berukuran kecil
  • Sedikit ASI, susu formula, atau air matang.

Cara membuat:

1. Cuci jagung manis pipil dan apel menggunakan air mengalir, lalu kupas apel dan potong menjadi beberapa potongan lebih kecil.

2. Kukus jagung manis pipil dan potongan apel hingga empuk dan lembut. Dinginkan sebentar.

3. Haluskan jagung manis pipil dan apel yang sudah dikukus menggunakan blender hingga mendapatkan konsistensi puree yang lembut dan mudah dicerna bayi.

4. Tambahkan sedikit ASI, susu formula, atau air matang untuk mengencerkan puree.

5. Siapkan mangkuk makan bayi yang sudah disterilkan sebelumnya dan sajikan puree jagung manis dan apel untuk Si Kecil.

5. Pancake jagung manis

Secara bertahap, Moms bisa memperkenalkan tekstur menu MPASI yang lebih padat saat bayi Anda sudah terbiasa dengan makanan padat tapi tetap lembut seperti puree. Salah satu variasi resep jagung manis 6 bulan yang bisa Moms coba adalah pancake jagung manis.

Bahan:

  • 100 gram jagung manis pipil
  • 1 bungkus sereal bayi atau baby oatmeal
  • 1 butir telur.

Cara membuat:

1. Cuci jagung manis pipil menggunakan air mengalir, lalu rebus atau kukus hingga empuk dan lembut. Dinginkan sebentar.

2. Haluskan jagung manis pipil menggunakan blender hingga halus.

3. Campurkan jagung manis yang sudah dihaluskan dengan 1 bungkus sereal bayi dan telur kocok, aduk rata sampai mendapatkan konsistensi adonan yang halus.

4. Panaskan teflon antilengket dan olesi dengan sedikit butter. Gunakan scoop atau sendok untuk menakar dan menuangkan adonan ke dalam teflon. Buat pancake jagung manis dengan ukuran mini untuk memudahkan Si Kecil menggigit atau menggenggamnya. Masak pancake jagung manis hingga kedua sisinya matang dan berwarna kecokelatan.

5. Biarkan pancake jagung manis dingin sebelum disajikan kepada Si Kecil. Jika perlu, Anda bisa memotong pancake jagung manis menjadi lebih kecil, seukuran sekali gigitannya.

Itulah 5 resep jagung manis 6 bulan yang bisa Moms coba buat di rumah, yang kaya nutrisi penting dan memiliki perpaduan rasa dan tekstur yang sesuai dengan selera dan kemampuan makan bayi Anda. Happy feeding, Moms! (M&B/Fariza Rahmadinna/SW/Foto: Freepik)