Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi Susu Rendah Laktosa untuk Anak 1-3 Tahun

Rekomendasi Susu Rendah Laktosa untuk Anak 1-3 Tahun

Anak mengalami ruam atau diare setelah mengonsumsi susu formula? Bisa jadi ia memiliki toleransi yang rendah terhadap laktosa. Hal ini terjadi saat pencernaan Si Kecil tidak dapat mencerna laktosa dengan baik karena kekurangan enzim laktase. Saat kondisi ini dialami Si Kecil, memberikan susu rendah laktosa bisa menjadi pilihan.

Tak perlu diragukan lagi, ASI memang merupakan susu terbaik untuk anak hingga usia 2 tahun. Namun, ada kalanya karena satu dan lain hal, Moms sudah tidak dapat memberikan ASI lagi. Untuk anak yang berusia di atas satu tahun, Anda bisa memberikan alternatif susu rendah laktosa.

Susu rendah laktosa adalah susu yang kandungan laktosanya kurang dari satu gram per 100 gram susu. Moms bisa mengetahuinya dengan memeriksa informasi nilai gizi yang ada pada kemasan produk susu. Berikut ini rekomendasi susu rendah laktosa untuk anak 1-3 tahun.

1. Morinaga Chil Kid Soya 

Selain aman untuk anak yang tidak mampu mencerna laktosa dengan baik, susu ini juga dilengkapi dengan Sinbiotik (Sinergi Kombinasi Probiotik Triple Bifidus + Prebiotik Serat FOS) yang berfungsi untuk membantu perkembangan sistem imunitas tubuh dan kesehatan saluran cerna serta mengoptimalkan pertumbuhan Si Kecil. Pastikan Moms mengikuti saran penyajian yang terdapat pada kemasan susu, agar manfaatnya bisa lebih maksimal dan membantu memenuhi kebutuhan nutrisi Si Kecil.

Beli di Tokopedia

2. Enfagrow A+ Neurapro GentleCare

Diformulasikan dengan protein terhidrolisa sebagian rendah laktosa sehingga mudah dicerna, susu ini bisa jadi pilihan untuk anak yang mengalami kondisi gangguan pencernaan, seperti perut kembung, sering buang angin, diare, konstipasi, dan konsistensi buang air besar tidak normal. Produk ini juga dilengkapi dengan zat gizi makro dan mikro untuk membantu pertumbuhan anak.

Beli di Shopee

3. Nestle Nutren Junior

Susu bebas laktosa ini mengandung probiotik dan prebiotik yang dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan Si Kecil. Dengan 50% protein whey yang kaya sistein dan antioksidan, produk ini dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak. Susu ini juga mengandung lemak baik omega-3 dan omega-6 serta DHA yang dapat mendukung perkembangan otak, kognitif, dan penglihatan anak.

Beli di Tokopedia

4. SGM Eksplor Isopro Soy 1+

Susu bebas laktosa ini mengandung isolat protein soya yang merupakan sumber protein nabati berkualitas, cocok untuk anak yang sensitif terhadap laktosa. Meski merupakan sumber protein nabati, produk ini mengandung kalsium dan tinggi vitamin D untuk mendukung pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi.

Beli di Shopee

5. S-26 Procal Gold pHPro

Susu ini mengandung protein whey terhidrolisis sebagian. Protein merupakan komponen esensial dalam pertumbuhan dan perkembangan anak yang bermanfaat membangun dan memperbaiki jaringan tubuh. Selain itu, produk ini mengandung probiotik yang dapat menjaga kesehatan saluran cerna dan membantu mendukung daya tahan tubuh Si Kecil.

Beli di Shopee

Tingkat toleransi terhadap laktosa pada setiap anak bisa berbeda-beda, Moms. Jadi, pastikan Anda selalu memantau reaksi yang timbul setelah Si Kecil mengonsumsi susu atau produk turunan susu yang mengandung laktosa. Cara terbaik untuk memilih jenis susu yang cocok untuk Si Kecil adalah dengan berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter anak. (M&B/RF/Foto: Pexels, Shopee, Tokopedia)