Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi Tepung Terigu Protein Rendah Terbaik

Rekomendasi Tepung Terigu Protein Rendah Terbaik

Meski terlihat sama, ternyata tepung terigu memiliki karakteristik yang berbeda-beda lho, Moms! Salah satu yang membedakannya adalah kadar protein di dalamnya.

Secara umum, tepung terigu dibagi menjadi tiga kategori berdasarkan kandungan proteinnya, yaitu protein tinggi, protein sedang, dan protein rendah. Tepung terigu rendah protein pada umumnya mengandung kurang dari 11 persen protein. Selain itu, tepung terigu rendah protein dikenal memiliki kandungan gluten yang rendah, sehingga bisa memberikan tekstur yang lebih halus.

Kali ini M&B memberikan rekomendasi tepung terigu protein rendah yang cocok digunakan untuk membuat beragam kue dan biskuit. Simak rekomendasinya berikut ini, Moms!

1. Bogasari Kunci Biru

Bogasari dikenal sebagai produsen berbagai jenis tepung terigu, salah satunya Bogasari Kunci Biru yang merupakan terigu dengan protein rendah. Moms bisa menggunakan tepung ini untuk membuat kue kering gluten free, biskuit, dan lain-lain. Produk ini punya daya serap air yang rendah, sehingga kreasi camilan Moms bisa menjadi lebih sempurna dengan tekstur yang lembut dan kering.

Beli di Tokopedia

2. Bungasari Hana Emas

Tepung terigu Hana Emas dibuat dari gandum berkualitas dan diproses dengan teknologi modern, sehingga memiliki tingkat penyerapan air yang rendah. Kandungan proteinnya hanya sekitar 9,75 persen, cocok untuk berbagai jenis biskuit, pastry dan kue.

Beli di Tokopedia

3. Wilmar Tulip Tepung Terigu Serbaguna

Wilmar Tulip Tepung Terigu Serbaguna biasanya digunakan untuk resep-resep tertentu yang mengharuskan adonan tidak terlalu mengembang atau memiliki tekstur yang lebih lembut. Produk ini tersedia dalam kemasan berukuran 1 kilogram yang cukup untuk membuat berbagai resep roti dan kue. Agar kualitasnya tetap terjaga, Moms perlu menyimpan tepung terigu ini dalam wadah kedap udara yang rapat dan jauh dari kelembapan.

Beli di Shopee

4. Kotobuki Tepung Terigu Jepang

Sesuai dengan namanya, Kotobuki merupakan tepung terigu protein rendah yang cukup dikenal di Jepang. Produk ini biasanya digunakan untuk pembuatan roti Jepang yang terkenal dengan teksturnya yang lembut dan empuk. Tepung terigu ini memang menghasilkan tekstur adonan yang halus dan lembut. Namun, agar hasil kuliner Anda sukses, pastikan untuk mengikuti cara penggunaan dan penyimpanannya ya, Moms.

Beli di Tokopedia

5. Bogasari Lencana Merah

Lencana Merah adalah tepung terigu protein rendah untuk membuat berbagai hidangan, seperti gorengan dan jajanan pasar. Moms bisa membelinya dalam kemasan 1 kg atau 25 kg jika Anda punya usaha di rumah.

Beli di Shopee 

6. Sriboga Ninja Tepung Terigu

Ninja tepung terigu adalah tepung terigu yang biasa digunakan untuk membuat cookies, pia, pao, martabak manis, dan aneka snack. Tepung ini memiliki kualitas baik dan termasuk tepung terigu premium.

Beli di Tokopedia

7. Interflour Gatotkaca Tepung Terigu

Tepung terigu protein rendah satu ini juga cukup populer di Indonesia. Kualitasnya pun tergolong mumpuni. Produk ini kerap digunakan untuk membuat bolu, roti, kue, mi, dan pastry.

Beli di Shopee

(M&B/Wieta Rachmatia/SW/Foto: Freepik, Shopee, Tokopedia)