
Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram dan Youtube Mother & Beyond
Di masa kehamilan, perubahan hormon bisa menyebabkan timbulnya berbagai masalah kulit, mulai dari jerawat, kulit kering, hingga hiperpigmentasi. Namun, kenyataannya, memilih produk skincare saat hamil tidak bisa sembarangan lho, Moms, karena beberapa kandungan dalam produk kecantikan bisa berisiko bagi kesehatan bumil dan janin.
Karena itu, penting bagi Anda untuk menggunakan produk skincare yang aman, bebas dari bahan kimia yang keras atau berbahaya seperti retinol, hidroquinon, dan paraben.
Nah, untuk membantu Moms dalam merawat kulit selama kehamilan, berikut ini 5 rekomendasi produk skincare yang aman untuk ibu hamil. Yuk, simak selengkapnya!
1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Cetaphil Gentle Skin Cleanser adalah pembersih wajah yang dirancang khusus untuk kulit sensitif. Produk ini bebas pewangi dan memiliki pH seimbang, sehingga dapat membersihkan kulit tanpa menyebabkan iritasi. Kandungan propylene glycol di dalamnya membantu menjaga kelembapan kulit, menjadikannya pilihan tepat bagi ibu hamil yang mengalami kulit kering atau sensitif.
Beli di Tokopedia
2. Sensatia Botanicals Sandalwood Dream Facial C-Serum

Sensatia Botanicals adalah merek lokal dari Bali yang menggunakan bahan-bahan alami dalam setiap produknya. Sandalwood Dream Facial C-Serum mengandung bahan-bahan alami seperti dari lidah buaya, kakadu plum, argan, manggis, dan rosehip oil, yang bisa membantu melembapkan dan mencerahkan kulit. Produk ini bebas dari sulfat, phthalate, paraben, dan silikon, sehingga aman digunakan ibu hamil.
Beli di Sensatia.com
3. Mama's Choice Gentle Face Wash

Mama's Choice Gentle Face Wash adalah produk skincare yang memang diformulasikan khusus untuk ibu hamil dan menyusui. Produk ini mengandung ekstrak beras dan kolagen terhidrolisis yang bisa membantu membersihkan wajah secara menyeluruh, tanpa menghilangkan kelembapan alami kulit.
Selain itu, produk skincare ini bebas dari SLS, paraben, dan pewangi buatan, sehingga meminimalkan risiko iritasi dan lebih aman untuk bumil. Anda bisa mengombinasikan Mama's Choice Gentle Face Wash dengan rangkaian produk skincare aman untuk ibu hamil lainnya dari Mama's Choice, seperti pelembap dan serum.
Beli di Mamaschoice.id
4. Sukin Hydrating Mist Toner

Sukin Hydrating Mist Toner adalah toner dengan kandungan utama air mawar dan chamomile yang dikenal ampuh untuk menenangkan dan menyegarkan kulit. Produk ini 100% organik dan vegan, serta bebas dari alkohol, sulfat, dan paraben, sehingga aman digunakan ibu hamil. Toner ini bisa membantu menyeimbangkan pH kulit dan memberikan hidrasi ekstra, menjadikannya pilihan tepat untuk menjaga kelembapan kulit Anda selama kehamilan, Moms.
Beli di Shopee
5. LABORÉ Mild Cleanser

LABORÉ Mild Cleanser adalah rekomendasi produk pembersih wajah lainnya yang aman digunakan ibu hamil. Ini adalah gentle cleanser bertekstur gel dengan formula tanpa sabun, tanpa busa, tanpa SLS/SLES, dan memiliki pH seimbang, yang menjadikannya formula paling aman dan efektif untuk membersihkan wajah secara menyeluruh tanpa menghilangkan kelembapan alami pada kulit. Anda bisa menggunakan rangkaian produk perawatan kulit lainnya dari LABORÉ, seperti pelembap, serum, dan sunscreen, yang juga terbukti aman untuk ibu hamil
Beli di Tokopedia
Itulah 5 rekomendasi produk skincare aman untuk ibu hamil. Dengan memilih produk skincare yang aman dan sesuai, Moms bisa tetap tampil percaya diri tanpa khawatir akan efek samping yang membahayakan kesehatan janin di dalam kandungan.
Selalu periksa kandungan produk sebelum Anda gunakan dan konsultasikan dengan dokter jika perlu ya, Moms. Semoga rekomendasi di atas membantu Anda dalam merawat kulit selama masa kehamilan. (M&B/Ayu/SW/Foto: Yan Krukau/Pexels)