Anak usia 1-3 tahun memilliki rentang perhatian yang pendek, itulah mengapa mereka cenderung aktif dan tidak bisa diam. Ada saja hal yang mereka lakukan, mulai dari berlari, melompat, dan tentu saja bermain. Untuk melakukan semua aktivitas itu, Si Kecil membutuhkan banyak energi yang berasal dari makanan. Sayangnya, lambungnya yang berukuran kecil tidak bisa menampung jumlah makanan yang terlalu banyak dalam sekali makan. Akibatnya, Si Kecil yang aktif ini mudah sekali merasa lapar. Karenanya, mereka membutuhkan camilan sebagai selingan di antara makan besar.
Camilan dapat menghindarkan Si Kecil dari kekurangan energi, kelelahan, dan membantu membangun daya tahan tubuhnya. Saat ini, pilihan camilan untuk anak sangat bervariasi dan tugas Anda adalah membuat pilihan yang bijak juga cermat. Jangan memilih camilan hanya berdasarkan rasanya saja, tetapi juga memiliki gizi dan nilai tambah untuk mengembangkan kemampuan fisiknya.
Monde Boromon Cookies merupakan camilan sehat untuk Si Kecil. Bahan dasarnya terbuat dari sari pati kentang, gula, telur dan madu, cocok untuk anak usia 1 tahun ke atas. Di setiap boksnya terdapat 6 kemasan kecil, 1 kemasan cukup untuk sekali makan, sehingga kebersihan dan higienitas Monde Boromon Cookies tetap terjaga.
Monde Boromon Cookies merupakan cookies yang sangat lembut, mudah meleleh saat terkena air liur, dan mudah dicerna. Cookies ini juga aman dikonsumsi oleh penderita penyakit celiac, intoleransi gluten, herpetiformis dermatitis, alergi gandum, dan autis, karena bebas gluten. Kandungan madunya juga sangat bermanfaat untuk memperkuat daya tahan tubuh.
Pemberian camilan dapat Anda gunakan untuk mengembangkan keterampilan makan Si Kecil, seperti mengunyah dan menggigit, serta melatih kemampuan motorik halusnya, seperti meraih, memegang, menggenggam dan menjepit benda maupun mengarahkannya ke mulut. Untuk melatih motoriknya bisa dilakukan saat ia sedang bermain atau saat makan.
Membiarkan Si Kecil makan camilan sendiri, seperti Monde Boromon Cookies, akan melatih motoriknya yang ada di mulut dan tangan. Begitupun saat ia mengambil cookies dari dalam kemasan dan memasukkannya ke dalam mulut, otomatis motorik halusnya akan terlatih. Si Kecil bisa belajar meraih, memegang, menggenggam dan menjepit, sehingga kemampuan kognitifnya pun turut meningkat. Koordinasi antara jari jemari, mata, dan mulutnya juga akan bekerja. Istimewanya lagi, Monde Boromon Cookies juga memiliki bentuk unik dan warna menarik. Hal itu pun dapat membantu Si Kecil mengenali bentuk dan warna. (M&B)