Type Keyword(s) to Search
BABY

Kapan Bayi Tahu Namanya?

Kapan Bayi Tahu Namanya?

Salah satu hal yang Anda lakukan begitu tahu sedang hamil adalah mencari nama bayi. Ya, nama merupakan hadiah pertama Anda untuk Si Kecil, dan akan menjadi identitasnya sepanjang hidup. Sebenarnya, kapan ya Si Kecil mulai tahu namanya? 

 

Kapan Ia Tahu?
Apa arti pengenalan nama bagi Si Kecil? Dalam sebuah nama, terdapat konteks sosial yang penting untuk mengenal identitas diri sendiri. Tentunya, pengenalan diri sendiri merupakan tahap awal ia mengembangkan kecerdasan intrapersonal, salah satu kecerdasan penting yang harus dimiliki setiap individu.

 


Ketika baru berusia beberapa minggu, Si Kecil mungkin akan menoleh ketika Anda menyebut namanya. Namun, respons tersebut bukan karena ia sudah tahu nama yang Anda berikan kepadanya, tetapi karena Si Kecil mengenali suara atau wajah Anda. Pengenalan nama biasanya muncul saat Si Kecil sudah berusia di atas 6 bulan. Pada rentang usia ini, kebanyakan bayi akan belajar bahwa sebuah nama yang sering ia dengar, merujuk pada dirinya sendiri. Hal ini terjadi karena pada usia tersebut, kemampuan bahasa Si Kecil tengah berkembang. Contohnya, jika Anda menunjukkan sebuah bola pada Si Kecil dan berkata, “Bola”, ia akan mengasosiasikan bahwa benda itu adalah bola, walaupun ia belum bisa meniru kata tersebut hingga usia di atas 12 bulan. Tahap ini merupakan awal perkembangan bahasa Si Kecil, yaitu mengenal nama barang di sekitarnya dan mulai menghubungkan kata-kata yang ia dengar dengan objek atau benda yang ditunjukkan.



Bagaimana Ia Belajar?
Penelitian mengatakan bahwa kata-kata yang sering diucapkan kepada Si Kecil dengan nada penuh kasih sayang atau penekanan, seperti ketika Anda menyebutkan namanya, akan menjadi dasar bagi Si Kecil untuk mengembangkan pemahaman bahasa atau verbalnya. Jadi, bisikkan nama cantik yang telah Anda berikan padanya sesering mungkin, dan pada beberapa bulan, ia akan mulai memberikan respons.

 


Untuk membantu Si Kecil mengenal namanya, gunakan nama tersebut ketika Anda berbicara dengannya, seperti “Apakah kamu mau minum susu, Emma?” atau “Raka, sekarang waktunya bobo siang.” Pada akhirnya, Si Kecil akan merespons dengan menoleh, tersenyum, atau bahkan merangkak ke arah Anda. Anda juga bisa melakukan hal yang sama ketika mengenalkannya pada kata-kata penting, seperti Mama atau Papa. Bersenang-senanglah dengan Si Kecil selama tahap awal pengenalan bahasa ini dan Anda harus sering mengajaknya berbincang. Biarkan ia merespons dengan celotehan yang biasanya akan muncul di usia 6 bulan.

 

Kapan Harus Waspada?
Desmond P. Kelly, M.D., F.A.A.P., direktur medis rumah sakit tumbuh-kembang dan perilaku anak di Greenville, South Carolina, Amerika Serikat, mengatakan jika Si Kecil tak merespons saat Anda memanggil namanya hingga usia 2 tahun, Anda harus waspada. Hal ini bisa mengindikasikan terjadinya masalah tumbuh-kembang atau bahkan masalah perilaku. Segeralah berkonsultasi dengan ahli!

 

(OCH/ Dok. M&B UK)