Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Sereal, Pilihan Terbaik untuk Sarapan

Sereal, Pilihan Terbaik untuk Sarapan

Sering kita dengar kalau sarapan sangat penting dilakukan sebelum memulai segala aktivitas di hari itu. Tapi tahukah Anda, kalau sereal merupakan pilihan sarapan yang sangat baik? Sereal merupakan sumber vitamin dan nutrisi yang baik untuk tubuh, dan lagi, sangat mudah menyiapkannya.

 

Menambahkan susu pada sereal anak, akan menambah nilai gizi di dalamnya. Kebutuhan kalsium Si Kecil yang berguna bagi pertumbuhan tulangnya akan terpenuhi. Dan faktanya, perpaduan susu dan sereal mengandung kalsium 2 kali lebih besar dibandingkan sarapan dengan roti panggang dan segelas jus. Sereal juga sangat praktis untuk disantap saat sarapan, sebagai kudapan, ataupun dibawa saat bepergian. Bahkan balita Anda pun dapat menyiapkan sendiri sarapannya.

 

Sarapan sereal setiap pagi, akan mencukupi kebutuhan nutrisi di tubuh, seperti zat besi, tiamin, folat, vitamin C, riboflavin, niasin, magnesium, seng dan kalium. Istimewanya lagi, dibandingkan dengan jenis sarapan yang lain, sereal merupakan makanan yang rendah natrium dan gula. Jumlah natrium dan gula yang kurang dari 3 persen ini berguna untuk menambahkan rasa dan tekstur pada sereal, dan sesuai dengan yang dibutuhkan oleh tubuh Si Kecil.

 

(Tammy/DT/Dok. Freedigitalimages)