Type Keyword(s) to Search
BABY

Menumbuhkan Percaya Diri Anak

Menumbuhkan Percaya Diri Anak

Percaya diri merupakan keyakinan untuk melakukan sesuatu. Jika anak memiliki rasa percaya diri, banyak hal positif yang timbul dalam dirinya. Si kecil akan lebih nyaman dalam lingkungan, berani mencoba hal baru, dan tentunya tidak 'menempel' pada orangtua. Apa yang Anda lakukan untuk bisa mengasah percaya dirinya?

 

Pelukan
Berikan pelukan sesering mungkin untuk menyamankan Si Kecil. Jika nyaman, ia pun lebih percaya diri dalam bertindak. Kebiasan memeluk menjadi sangat baik untuk diterapkan, hal ini akan sangat berpengaruh pada kehidupannya di masa depan. 

 

Kelekatan
Ciptakan kelekatan pada Si Kecil sejak usia dini. Anda bisa melakukannya dengan menyusuinya langsung, bukan menggunakan botol atau gelas. Kelekatan ini bermanfaat untuk membuatnya dekat dan percaya kepada Anda. Berikan pula sentuhan lembut, agar ia lebih peka dan mengenal 'bau tangan' Anda.

 

Sensitif terhadap kebutuhan
Pahami kebutuhan Si Kecil saat menangis, Apakah karena lapar, butuh istirahat, atau buang air. Ciptakan rutinitas agar  kebiasaannya lebih terkontrol. Dari kebiasaan ini, Si Kecil pun akan merasa dimengerti, sehingga rasa nyaman muncul dalam dirinya. (Deonisia/DC/Dok. M&B)