Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Komunikasi Lancar Bersama Keluarga

Komunikasi Lancar Bersama Keluarga

Harus fokus dengan pekerjaan kantor tidak jarang membuat Anda kekurangan waktu bersama keluarga. Komunikasi Anda dengan Si Kecil dan anggota keluarga lainnya pun menjadi tidak lancar. Untuk itu, bentuklah komunikasi yang efektif dan efisien dari sekarang. Caranya?


Quality time. Manfaatkan waktu bersama sebaik mungkin, luangkan waktu untuk berlibur bersama keluarga. Kebersamaan yang berkualitas bisa Anda manfaatkan untuk mendekatkan diri dengan keluarga, terutama Si Kecil.

 

Optimalkan Gadget. Unduh aplikasi-aplikasi yang mendukung komunikasi Anda, seperti Skype atau video call. Gunakan gadget untuk berkomunikasi 2 arah, bukan sekadar alat monitoring.

 

Bentuk Toleransi. Ajak Si Kecil bicara dari hati ke hati. Ajarkan anak untuk bertoleransi pada pekerjaan Anda dan menanamkan pemahaman bahwaAnda memang berbeda dengan ibu yang tidak bekerja. Dan, buktikan bahwa perhatian dan cinta Anda tidak pernah berkurang untuk Si Kecil. (Deonisia/DC/Dok. M&B)