Tidak hanya ibu, sosok ayah juga memegang peranan penting dalam tumbuh-kembang anak, terutama masalah pendidikan. Karakter yang dibangun ayah melalui pendidikan menjadi role model dari pembentukan karakter anak nantinya. Oleh karena itu, memasuki usia sekolah, ada hal-hal yang harus diperhatikan ayah sebelum memilih tempat belajar untuk Si Kecil, seperti berikut ini.
1. Kurikulum
Sekolah di Indonesia, termasuk playgroup sudah menganut kurikulum berbasis kompetensi. Artinya, sekolah berhak menyusun sendiri kurikulumnya. Banyak sekolah mengajarkan bahasa asing dan komputer kepada muridnya. Hal ini dapat dianggap nilai tambah untuk pendidikan Si Kecil.
2. Guru dan staf sekolah
Anda harus mengetahui bagaimana kualitas guru. Sekarang ini, rata-rata guru adalah sarjana pendidikan sehingga mereka mempunyai kemampuan mengajar lebih baik. Selain itu, kepribadian guru, profesionalisme sekolah, dan sistem komunikasi orangtua kepada guru harus dipertimbangkan.
3. Sarana dan prasarana
Sarana dan prasarana yang lengkap dan baik di sekolah akan memperlancar kegiatan belajar anak. Jika unsur ini terpenuhi, perkembangan kecerdasan dan pengetahuan anak akan maksimal.
4. Kegiatan ekstrakurikuler
Kegiatan ekstrakurikuler, seperti sempoa, komputer, melukis, berenang, dan seni dapat dipertimbangkan sebagai menjadi penunjang kreativitas anak.
5. Lingkungan sekolah
Sekolah yang berada di lingkungan yang baik dan aman, akan memberikan kenyamanan kepada anak. Oleh sebab itu, faktor lingkungan juga harus menjadi pertimbangan Anda.
6. Memiliki reputasi dan nama baik
Dengan reputasi dan nama baik sekolah yang terjaga, Anda akan dapat menduga bagaimana kualitas guru dan para lulusan sekolah itu. Jika mutu pendidikan baik, Si Kecil akan mudah melanjutkan ke sekolah pilihan di tingkat yang lebih tinggi. (YA/Aulia/DC/Dok. M&B)