Type Keyword(s) to Search
TODDLER

Lakukan 6 Cara Ini Jika Anak Malas Mandi!

Lakukan 6 Cara Ini Jika Anak Malas Mandi!

Sebenarnya, mandi bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan untuk Si Kecil. Tetapi kenyataannya, tidak sedikit anak yang menolak dan malas jika diajak mandi. Anda pun mungkin pernah mengalami hal tersebut. Jika ya, coba lakukan beberapa tips berikut:

 

1. Jangan memaksa Si Kecil untuk mandi, apalagi memarahinya dan membuat suasana semakin buruk. Hal ini justru akan membuatnya semakin takut dan malas untuk mandi.

 

2. Ubah mandi menjadi acara bermain dengan menyediakan beberapa mainan. Sediakan busa atau biarkan Si Kecil membawa beberapa mainan kesayangannya untuk dibawa mandi.

 

3. Berikan alasan yang menyenangkan sesuai usianya saat akan mengajak mandi, seperti, “Ayo mandi. Nanti kita buat busa yang lucu!”

 

4. Biarkan Si Kecil bermain di bak mandinya tanpa air. Ini untuk membiasakannya berada di sana.

 

5. Bila ia merasa takut rambutnya dibasahkan karena air akan mengenai wajahnya, gunakan hair shield yang dapat melindungi wajahnya dari air.

 

6. Biarkan ia menyiram sendiri air ke tubuhnya dan buatlah suasana yang menyenangkan supaya ia lupa akan rasa takutnya. (Deonisia/DC/Dok. M&B)