Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

5 Manfaat ASI yang Harus Anda Ketahui!

5 Manfaat ASI yang Harus Anda Ketahui!

ASI merupakan nutrisi terbaik bagi bayi. Saat menyusui, Anda dan Si Kecil pun akan merasa lebih bahagia, karena munculnya hormon endorfin. Sekitar 80 persen ibu yang berhasil memberikan ASI eksklusif juga mengaku lebih bangga secara mental dan percaya diri untuk mengurus bayinya. Kehebatan ASI ternyata tidak berhenti sampai di sana, berikut beberapa manfaat lainnya. 

 

1. ASI dapat melindungi bayi dari eksem, asma, diabetes, leukimia, infeksi telinga, dan infeksi saluran kencing. Bayi yang mengonsumsi ASI pun lebih kebal terhadap masalah pencernaan.

 

2. Dengan memberikan ASI, rahim Anda akan lebih cepat kembali ke ukuran normal, sehingga tubuh akan lebih cepat langsing.


3. ASI dapat meningkatkan IQ dan kemampuan visual bayi.

 

4. Bayi yang mendapatkan ASI memiliki risiko lebih rendah terhadap kematian karena penyakit.

 

5. Antibodi yang terkandung dalam ASI membantu bayi untuk melawan infeksi yang menyerang pada bulan-bulan pertama kehidupannya, sebelum ia membentuk sistem kekebalan tubuhnya sendiri. (Aulia/DC/Dok. M&B)