Type Keyword(s) to Search
BABY

Alasan Mengapa Si Kecil Sebaiknya Tidak Diberi Gadget

Alasan Mengapa Si Kecil Sebaiknya Tidak Diberi Gadget

Tidak bisa dimungkiri, zaman sekarang orang selalu membawa gadget ke manapun mereka pergi. Gadget dapat berupa smartphone, tablet, atau laptop. Kemajuan teknologi ini pun melahirkan beberapa aplikasi yang dapat digunakan oleh orang dewasa, remaja, hingga anak-anak. Tetapi, apakah Si Kecil perlu menggunakan gadget?

 

“Anak usia 0–2 tahun sesungguhnya tidak dianjurkan menggunakan gadget. Pada usia tersebut, anak lebih membutuhkan interaksi langsung dengan orangtuanya,” kata Annelia Sari Sani, S.Psi, psikolog, saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan (26/5/2016) beberapa waktu lalu.

 

Studi dari Pediatric yang dilakukan pada 2015 mengemukakan, 96,6 persen anak–anak ternyata menggunakan gadget sebelum mereka berusia 1 tahun dan 65 persen orangtua memberikannya untuk membuat mereka tenang. Padahal menurut Annelia, gadget dapat membuat anak menjadi pasif dan hubungan koneksi antar sarafnya terganggu.

 

“Pemberian gadget untuk anak usia 0–2 tahun sebaiknya memang dihindari, karena dapat membuat anak pasif dan kecanduan. Gadget boleh diperkenalkan ketika Si Kecil berusia 2 tahun ke atas, namun harus dengan pengawasan orangtua,” tegas Annelia. (Seva Dwi/DC/Dok. M&B UK)