Type Keyword(s) to Search
BABY

Kenalkan Kacang dan Telur Saat Bayi Hindarkan Alergi

Kenalkan Kacang dan Telur Saat Bayi Hindarkan Alergi

 

Khawatir dapat memicu alergi, banyak ibu yang enggan memberikan kacang dan telur sebagai makanan pendamping ASI (MPASI) anaknya. Senada dengan itu, World Health Organization (WHO) juga merekomendasikan serelia sebagai makanan awal pendamping ASI, karena jarang menimbulkan alergi.

 

Namun, sepertinya Anda tidak perlu lagi khawatir, Moms. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi kacang dan telur saat bayi justru dapat menurunkan risiko alergi saat dewasa.

 

Penelitian ini dilakukan pada lebih dari 200 ribu anak di Inggris. Para peneliti dari Imperial College London ini menemukan fakta, bahwa mengonsumsi kacang pada usia 4 – 11 bulan menurunkan resiko alergi hingga 70 persen, dibanding dengan anak yang baru makan kacang saat balita.

 

Demikian pula dengan anak yang mengonsumsi telur saat berusia 4-6 bulan, risiko mereka alergi telur berkurang hingga 40 persen, dibanding dengan anak yang baru dikenalkan telur saat balita.

 

Walau begitu, Dr. Robert Boyle, ketua penelitian tersebut, tetap menyarankan orang tua untuk memantau anaknya. Sebaiknya orang tua tidak memberikan makanan tersebut jika Si Kecil sudah pasti memiliki reaksi alergi, seperti eksim.

 

“Berkonsultasilah dulu dengan dokter anak Anda sebelum mengenalkan makanan-makanan ini," ujar Dr. Robert, seperti dikutip dari The Telegraph. (Nadia/TW/Dok. Freedigitalphotos.net)