Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

5 Ide Pose untuk Foto Kehamilan

5 Ide Pose untuk Foto Kehamilan

Mengabadikan momen selama masa kehamilan menjadi salah satu cara yang sayang untuk dilewatkan. Banyak ide untuk melakukan beberapa foto kehamilan atau foto prenatal ini, Anda dapat meminta fotografer untuk melakukannya atau melakukan sendiri bersama pasangan di rumah. Berikut ide foto yang dapat Anda gunakan selama foto berlangsung:

 

1. Berpelukan
Jika ini merupakan kehamilan kedua atau ketiga, Anda dapat meminta anak pertamanya untuk foto dengan pose memeluk perut buncit Anda. Foto tersebut menandakan bahwa kakak siap menerima kehadiran adik barunya dan akan tumbuh bersama.

 

2. Mencium Perut
Minta pasangan Anda untuk mencium perut Anda. Pastikan perut Anda sudah terlihat sangat besar, disarankan untuk foto kehamilan ini pada usia kehamilan 34-37 minggu ya, Moms.

 

3. Bentuk Hati
Minta pasangan berada di belakang Anda dan memeluk perut Anda dari belakang, kemudian dengan kedua tangannya bentuk jarinya dengan bentuk hati. Foto ini memang sering digunakan sebagai tanda bahwa pasangan Anda siap menerima Si Kecil.

 

4. Perempuan atau Laki-laki
Memberi tanda jenis kelamin dalam sebuah foto kehamilan memang tidak ada salahnya. Anda dapat menggunakan sepatu boots biru untuk laki-laki atau flat shoes pink untuk anak perempuan. Selain sepatu, dress dan kemeja juga dapat menjadi alternatif pilihan Anda.

 

5. Berendam
Menikmati air hangat di bak mandi dengan perut Anda, dapat dijadikan pilihan foto yang bagus. Fotolah pada bagian perut yang kian menonjol dan dipenuhi air agar hasilnya semakin bagus.

 

Dari 5 ide foto di atas, Anda juga dapat mengikuti Sweety Gold Photo Competition yang diadakan di Mother&Baby Fair Surabaya dan Medan. Untuk Moms yang berada di Medan, ayo segera daftar di sini karena pendaftaran akan ditutup pada 24 Oktober 2016. Tunggu apa lagi? Ayo, daftar dan menangkan hadiahnya! (Seva/TW/Dok. Freedigitalphotos.net)