Type Keyword(s) to Search
TODDLER

Balita Selamatkan Ayahnya yang Diabetes

Balita Selamatkan Ayahnya yang Diabetes

 

Seorang balita berusia 3 tahun menyelamatkan nyawa ayahnya yang mengidap diabetes, setelah ia menyuapinya dengan yogurt. Balita asal Manchester, Inggris ini bernama Lenny George Jones dan ia tidak pernah diajari atau diberitahu mengenai kondisi kesehatan ayahnya.

 

Mark Jones, 34, ayah Lenny, mengidap diabetes tipe 1 yang membuatnya harus disuntik insulin secara rutin beberapa kali dalam sehari, untuk menjaga level gula darah. Penderita diabetes tipe 1 akan koma jika gula darah dalam tubuh turun dan tidak segera disuntik insulin.

 

Pada saat kejadian, Emma, 31, ibu Lenny, sedang keluar rumah. Mark tiba – tiba pingsan di dapur. Tanpa diberi petunjuk, Lenny menggeret kursi kecil miliknya menuju kulkas. Ia membuka kulkas dan mengambil yogurt, lalu berusaha menggapai pisau plastik yang sengaja diletakkan jauh dari jangkauannya.

 

Untungnya Lenny berhasil menggapai pisau itu. Karena tanpanya, Lenny tidak akan bisa membuka yogurt dan menyuapi ayahnya. Tindakan yang menyelamatkan nyawa Mark.

 

Menurut Emma, Lenny mungkin mempelajari cara itu ketika melihatnya menyuapi Mark, setiap Mark merasa gula darahnya turun. “Hal yang Lenny lakukan sangat hebat. Kami sangat bangga padanya,” ujar Emma, seperti dikutip dari Thesun.co.uk.(Nadia/TW/Dok. Thesun.co.uk)