Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Wow, Mandi Air Dingin Bisa Memperbaiki Mood!

Wow, Mandi Air Dingin Bisa Memperbaiki Mood!

Siapa yang menyangka bahwa mandi menggunakan air dingin ternyata sangat baik bagi tubuh? Dikutip melalui Health.com, mandi menggunakan air dingin dapat meningkatkan metabolisme, memperbaiki mood, bahkan menyebabkan kulit dan rambut sehat.

 

“Air dingin akan meratakan kutikula dan mengunci kelembaban untuk mencegah kerusakan,” ungakp  Jessie Cheung, MD, seorang dokter kulit di Chicago. Ia menambahkan bahwa, air dingin awalnya akan membantu menyempitkan pembuluh darah di kulit Anda, untuk mengencangkan pori-pori sementara dan mengurangi kemerahan dan bengkak.

 

Dalam sebuah studi International Journal of Circumpolar Health menyatakan bahwa aktivitas berenang di musim dingin yang populer di Finlandia, jika dilakukan setidaknya empat kali seminggu dapat meningkatkan energi dan kesejahteraan warga Finlandia.

 

Tapi bukan berarti Anda tidak diperbolehkan mandi air hangat. Hanya saja mandi menggunakan air hangat tidak baik bagi kulit dan rambut. “Air panas hanya akan menanggalkan minyak yang diproduksi secara alami oleh kulit,” ujar Lance Brown, dokter spesialis kulit dari New York. Hal ini dapat membuat kulit terasa kering dan gatal dan mungkin memperburuk kondisi kulit seperti eksim.

 

Dr. Lance menyarankan, jangan merasa bersalah bila Anda melewatkan mandi air dingin. Anda bisa mandi selama 10 menit dalam air hangat atau sedikit dingin. (Seva/TW/Dok. Pixabay)