Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Multivitamin Apa Saja yang Harus Dikonsumsi Ibu Hamil?

Multivitamin Apa Saja yang Harus Dikonsumsi Ibu Hamil?

Apakah Anda sering mengonsumsi multivitamin ibu hamil tanpa resep dokter? Sebaiknya hindari kebiasaan tersebut! Penelitian baru menunjukan bahwa Anda harus memperhatikan suplemen multivitamin dan mineral selama hamil. Karena suplemen multivitamin dan mineral tidak meningkatkan kesehatan bayi dalam kandungan.

 

Dikutip melalui Motherandbaby.co.uk, dalam sebuah jurnal Drug and Therapeutics Bulletin, mengatakan bahwa membeli dan mengonsumsi multivitamin tersebut dapat menghamburkan uang. Namun, dalam artikel tersebut menekankan wanita hamil tetap harus mengonsumsi asam folat sebanyak 400 mikrogram asam folat setiap hari dan vitamin D sebanyak 10 mikrogram per hari untuk kesehatan tulang ibu dan bayi dalam kandungan, sesuai pedoman National Health Service (NHS).

 

Sementara itu, NHS tidak menganjurkan ANda mengonsumsi vitamin A, karena menurut mereka kebanyakan vitamin A sangat tidak baik untuk janin. Vitamin A dapat Anda dapatkan dengan makan makanan bergizi.

 

Agar tetap menjalankan kehamilan yang sehat serta melahirkan anak yang sehat dan cerdas, mengonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang sangat diperlukan, seperti brokoli, pisang, telur, bluberry dan lain-lain. (Seva/TW/Dok. M&B)