Type Keyword(s) to Search
ARCHIVE

5 Fakta Memiliki Anak Membuat Anda Lebih Kuat

5 Fakta Memiliki Anak Membuat Anda Lebih Kuat

 

Moms, memiliki buah hati adalah impian setiap pasangan. Selain membawa kebahagiaan dalam keluarga, ternyata kelahiran Si Kecil juga membuat Anda menjadi pribadi yang lebih kuat lho, Moms. Dikutip dari Mother&Baby UK, berikut perubahan yang terjadi pada tubuh dan mental Anda setelah memiliki anak.

 

1. Otak yang Lebih Optimal

Walaupun saat hamil Anda mengalami pregnancy brain, kemampuan otak setelah melahirkan justru semakin baik Moms. Penelitian dari Amerika meneliti kemampuan wanita menyimpan memori setelah melahirkan. Hasilnya, kemampuan otak bertambah setelah memiliki anak.

 

2. Multitasking

Penelitian juga membuktikan bahwa kemampuan multitasking seorang ibu bertambah setelah memiliki anak.

 

3. Lebih Bahagia

Masa-masa awal kelahiran Si Kecil mungkin penuh dengan tangisan dan begadang tiap malam. Walaupun kurang tidur dan repot, orang tua lebih bahagia dibandingkan pasangan yang tidak punya anak. Para ahli juga mengatakan bahwa orang yang memiliki anak justru memiliki tingkat stres dan kegelisahan yang lebih rendah dibanding orang yang tidak punya anak.

 

4. Umur Lebih Panjang Bagi Ibu Si Kembar

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ibu yang melahirkan anak kembar hidup 7,6 persen lebih lama dibanding ibu yang tidak melahirkan anak kembar.

 

5. Hidup Lebih Sehat

Banyak yang mengira menjadi ibu membuat Anda kehilangan waktu untuk diet atau berolahraga. Sebuah survey mengungkapkan hasil sebaliknya, Moms. Sebanyak 86 persen ibu mengonsumsi pola makan yang lebih sehat dan 65 persen olahraga lebih sering dibanding saat belum memiliki anak. Wah, mungkin agar Si Kecil tumbuh sehat, para Moms memutuskan menjadi panutan dengan makan sehat dan olahraga cukup ya, Moms?

 

Bagaimana dengan Anda, apakah Anda merasa menjadi lebih kuat setelah memiliki Si Kecil? (Nadia/TW/Dok. M&B UK)