Menjadi ibu pada zaman sekarang memang tidak mudah. Kesibukan urusan domestik rumah tangga, membesarkan anak, kehidupan sosial, hingga jalanan macet, membuat ibu mudah stres. Penelitian pun membuktikan bahwa 49 persen wanita merasa tingkat stres mereka meningkat selama 5 tahun terakhir.
“Stres yang tidak terkelola dan terangani dengan baik akan menimbulkan gangguan kesehatan fisik dan mental,” ujar pengamat psikologi sosial dan budaya yang juga peneliti Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, Dr. Endang Mariani Rahayu, M.Si, pada acara diskusi media dan workshop kreatif bertema Cheerful & Creative Mums yang diadakan oleh SoKlin Softergent beberapa waktu lalu.
Masalah ini menjadi penting karena ibu adalah sentral dari sebuah keluarga. Jika ibu sakit atau sedang tidak mood, tentu anggota keluarga lain akan terkena dampaknya. Salah satu cara mudah untuk membangkitkan mood adalah melalui wewangian. Sebuah penelitian mengungkap bahwa mencium wewangian dapat menimbulkan kebahagiaan, sehingga mood Anda menjadi lebih baik.
“Di kala kita mencium wewangian, seketika sensorik dalam tubuh menghubungkannya kepada memori, emosi, dan mengasosiasikannya pada sebuah objek, tempat, kata-kata, atau orang tertentu,” ujar Jessmin Leong, Business Development Director Givaudan Fragrance House pada acara yang sama.
Inilah alasan Anda akan teringat masa kecil ketika mencium bau jajanan atau masakan rumah ibu. Wangi bunga tertentu mungkin akan mengingatkan pada suatu tempat yang pernah Anda kunjungi atau momen romantis bersama suami saat pacaran dulu.
Anda dapat mencoba berbagai wewangian, mulai dari deterjen, lilin, parfum, atau wangi bunga segar. Tertarik mencobanya, Moms? (Nadia/HH/Dok. Pixabay.com)