Type Keyword(s) to Search
BABY

Pastikan Zona Aman dan Nyaman Bagi Bayi Merangkak

Pastikan Zona Aman dan Nyaman Bagi Bayi Merangkak

Hore, Si Kecil sudah bisa merangkak! Merangkak adalah salah satu tahapan perkembangan anak yang menggemaskan. Coba Moms bayangkan, dengan kedua tangan dan kakinya, Si Kecil bergerak maju dan mundur, atau mendekati Anda. Wah, pasti tak sabar melihatnya, kan.

 

Bayi biasanya mulai merangkak di usia 7 atau 8 bulan. Namun, ada beberapa bayi yang melewatkan ini. Meski demikian Anda tak perlu khawatir, karena hal ini sah-sah saja. Beberapa bayi memang ada yang langsung belajar berjalan setelah bisa duduk dengan baik.

 

Untuk memastikan ruang lingkup tempat Si Kecil merangkak dalam kondisi aman dan nyaman, perhatikan hal-hal berikut:

Meja
Periksalah kestabilan meja dan hindari penggunaan taplak yang mudah ditarik oleh Si Kecil.

Lantai keras
Pasanglah lapisan antiselip. Pastikan tidak ada paku atau serpihan yang tajam di lantai ya, Moms.

Dapur
Idealnya jauhkan bayi dari area dapur. Sebagai pencegahan, periksa segala sesuatu yang dapat ia raih. Kalau perlu, pasang tambahan kunci khusus (biasanya dari plastik) pada setiap lemari dan laci. Singkirkan barang-barang berbahaya.

Pintu
Sebelum membuka atau menutup pintu, pastikan Si Kecil tidak berada di dekat-dekat pintu. Jika Anda ingin pintu tetap terbuka, pasanglah pengganjal pintu.

Tangga
Pasang pagar pengaman di kedua mulut tangga untuk mencegah Si Kecil memanjatnya atau berguling turun.

Tanaman
Banyak jenis tanaman rumah yang beracun. Bayi juga bisa mendorong-dorong pot dan memakan tanah.

Kamar mandi
Jagalah kebersihan kamar mandi, simpan sikat toilet di tempat yang tak mudah diraih, dan tutup selalu pintu kamar mandi. (Meiskhe/HH/dok.M&B UK)