Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Pentingnya Protein dalam 1.000 Hari Pertama Si Kecil

Pentingnya Protein dalam 1.000 Hari Pertama Si Kecil

Apakah Anda tahu manfaat protein dalam 1.000 hari pertama Si Kecil? Protein adalah komponen utama yang ada dalam ASI untuk membantu memastikan tumbuh kembang Si Kecil sempurna. Penelitian menunjukkan, bayi yang diberi cukup protein pada 1.000 hari pertama kehidupannya, berpengaruh pada kesehatan jangka panjang mereka dan perlawanan mereka terhadap kuman dan alergi, dibandingkan bayi yang kurang cukup protein.


Kualitas protein dan konten dalam ASI membantu Si Kecil untuk tumbuh pada tingkat yang stabil. Kadar protein beradaptasi dari waktu ke waktu, sehingga dalam minggu-minggu awal Si Kecil hanya memerlukan sedikit ASI sesuai dengan kebutuhannya, sehingga kandungan protein dalam ASI relatif tinggi. Di minggu berikutnya, ketika pertumbuhan Si Kecil mulai meningkat, ia akan meminum lebih banyak ASI dan kandungan protein berangsur menurun karena telah diminum Si Kecil. Oleh karena itu, bayi yang diberi ASI hanya mendapatkan apa yang mereka butuhkan. Hal ini membuat berat badannya ideal dan membantu mengurangi risiko kegemukan di kemudian hari.


Protein merupakan komponen yang paling berlimpah dalam tubuh dan diperlukan untuk pencernaan yang sehat dan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, protein berguna untuk membangun otot, tulang dan darah, dan untuk membentuk enzim dan hormon. Maka sejak hamil, diperlukan makanan yang mengandung protein berlimpah hingga saat Anda menyusui untuk tumbuh kembang Si Kecil. (Seva/HH/Dok. M&B UK)