Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

9 Gejala Kehamilan yang Aneh dan Tidak Biasa

9 Gejala Kehamilan yang Aneh dan Tidak Biasa

Sebagian ibu hamil mungkin menjalani kehamilannya dengan baik-baik saja, lancar dan tanpa gangguan yang berarti. Tapi, tidak sedikit yang mengalami gejala kehamilan yang tergolong 'aneh' dan tidak biasa. Dilansir dari Huffingtonpost.co.uk, berikut adalah gejala kehamilan yang tidak biasa yang mungkin dialami oleh para bumil di seluruh dunia. Apakah Anda juga pernah mengalaminya, Moms?


1) Gatal

Ada beberapa ibu yang merasakan gatal luar biasa, seperti di bagian perut, bahkan adapula yang merasakannya di area organ genital. Gatal parah ini biasanya membuat ibu tidak bisa tidur, terutama di malam hari.


2) Nyeri perut (round ligament)

Ibu hamil yang mengalami kondisi round ligament, merasakan perutnya seperti ditusuk-tusuk. Kondisi ini biasanya terjadi secara spontan ketika ibu mengubah posisi, seperti bangun dari tempat tidur, batuk dan beranjak dari kursi. 

 

3) Perubahan kulit

Ada ibu hamil yang mengalami perubahan kulit jadi lebih kusam, berjerawat dan muncul guratan-guratan di sekitar perut. Tapi, ada juga yang terlihat lebih glowing.


4) Napas sesak atau tersengal-sengal

Baru berjalan atau beraktivitas sebentar, napas Anda susah tersengal-sengal seperti sesak napas. Jantung pun berdetak lebih cepat. Hal ini disebabkan kebutuhan akan oksigen semakin meningkat dan rahim semakin membesar.


5) Mimpi aneh

Sering bermimpi aneh saat hamil Moms? Tidak perlu khawatir karena tidak sedikit ibu hamil yang juga mengalaminya mimpi aneh.


6) Kurang tidur

Mungkin selama kehamilan Anda mudah sekali merasa lelah dan lemas akibat kurang tidur. Beberapa ibu hamil, tidak bisa tidur nyenyak saat hamil dan sering terbangun lebih cepat di pagi hari.


7) Air liur berlebihan

Tanpa disadari ternyata produksi air liur Anda jadi lebih banyak dari sebelumnya. Ini biasanya terjadi di trimester pertama, di mana ibu merasakan morning sickness dan jadi sedikit menelan. Kurang menelan itulah yang membuat produksi air liur meningkat.


8) Tubuh  tidak seimbang

Hati-hati beraktivitas selama hamil ya, Moms. Karena ada beberapa aktivitas yang membuat Anda mudah terjatuh akibat kurang keseimbangan tubuh selama kehamilan.


9) Mudah lupa

Pernah mengalami hal ini, Moms? Ternyata ada lho yang sulit mengingat terutama hal-hal kecil selama hamil. (Meiskhe/HH/dok.Freepik)