Moms, ASI adalah makanan utama yang paling penting bagi bayi sejak lahir hingga usia 6 bulan. Ya, dalam rentang usia tersebut, bayi sebaiknya mendapatkan ASI secara eksklusif, yaitu tanpa diberikan lagi makanan atau cairan apapun.
Nah, penting juga kita ketahui, ASI adalah cairan emas alami. Tidak hanya berguna untuk membantu sistem kekebalan tubuh Si Kecil, namun juga memiliki banyak manfaat kesehatan lain. Berbagai manfaat positif ini sudah terbukti secara ilmiah oleh para peneliti dan juga ibu baru yang menyusui bayinya.
Mungkin belum banyak yang tahu, ASI juga bisa berperan sebagai solusi alternatif dari berbagai masalah kesehatan yang dialami Si Kecil. Nah, adapun berbagai masalah kesehatan yang dapat ditangani dengan ASI di antaranya adalah:
1. Infeksi Telinga
Si Kecil mengalami infeksi telinga? Cobalah berikan beberapa tetes ASI pada saluran telinga bayi Anda. Upaya ini dapat membantu membersihkan infeksi telinga yang dialaminya. “ASI adalah alternatif pengobatan yang efektif dan cepat untuk infeksi sinus dan sebagai infeksi telinga karena mengandung antibodi,” ujar Geraldine Miskin, seorang pakar menyusui.
2. Infeksi Mata
Bila mata Si Kecil terlihat berwarna merah muda atau pink, segera oleskan sedikit ASI pada bantalan wol kapas. Lalu, oleskan di sekitar kontur mata Si Kecil. ASI dapat membantu mata Si Kecil menjadi rileks dan mengurangi infeksi yang terjadi.
3. Terbakar Sinar Matahari
Mengoleskan ASI ke seluruh tubuh bayi yang terbakar matahari sepertinya memang aneh. Namun, sebenarnya cara ini ampuh untuk membuat kulit bayi kembali lembut.
Nah, ingin mengetahui lebih lanjut khasiat ASI? Baca informasi selanjutnya di Mother&Baby edisi Juli 2017! (Seva/HH/Dok. freepik)