Sebuah penelitian menunjukkan bahwa wanita di masa sebelumnya lebih mudah untuk hamil, dibanding dengan wanita di masa sekarang. Selain itu, persentase wanita yang mengalami masalah kesuburan semakin meningkat. Begitu pula dengan para pria. Menurut penelitian, jumlah sperma pada pria di masa kini lebih sedikit dibanding pada masa sebelumnya. Maka tak heran kalau banyak wanita yang menjadi sulit hamil.
Nah, ada beberapa penyebab lainnya kenapa wanita sulit hamil, di antaranya :
1) Masalah serviks
Serviks atau leher rahim merupakan bagian penghubung antara vagina dan rahim. Saat berhubungan intim dengan suami, sperma harus melalui serviks menuju ke rahim. Apabila terjadi masalah pada serviks, maka pembuahan juga akan mengalami kendala.
2) Keseimbangan pH
Tidak banyak yang mengetahui kalau keseimbangan pH pada bagian organ genital, terutama perempuan juga memengaruhi kemampuan untuk hamil. Jika pH terlalu rendah atau tinggi maka akan memengaruhi produktivitas pembuahan sel telur.
3) Masalah pada Rahim
Gangguan pada fibroid uterus, jaringan parut, infeksi, masalah tuba fallopi, endometriosis, polip dan kondisi medis tertentu lainnya dapat menyebabkan masalah reproduksi. Kondisi ini dapat menghambat pergerakan sperma menuju sel telur sehingga menunda kehamilan. Kondisi apapun yang memperlambat pergerakan sel telur ke rahim bisa menyebabkan masalah kehamilan.
4) PCOS
Sindrom ovarium polikistik bisa mengganggu proses ovulasi dan bisa menunda kehamilan.
5) Gaya Hidup
Hal-hal seperti konsumsi alkohol berat, obesitas, siklus menstruasi tidak teratur dan kista bisa menyebabkan masalah Anda tidak kunjung hamil.
6) Usia
Wanita yang mencoba hamil setelah 35 tahun mungkin juga merasa sulit hamil dengan cepat. Seiring bertambahnya usia, masalah tertentu mungkin terjadi. Pertama, kualitas telur bisa menurun. Kedua, jumlah telur menurun. Ketiga, ovarium mungkin kehilangan kapasitasnya untuk melepaskan sel telur.
7) Masalah lain
Wanita dengan tingkat lemak tubuh yang sangat rendah mungkin juga membutuhkan lebih banyak waktu untuk hamil. Penyakit menular seksual seperti gonore, klamidia dan penyakit radang panggul juga bisa menyebabkan infertilitas. (Meiskhe/HH/dok.Freepik)