Type Keyword(s) to Search
BABY

Mengapa Ibu Harus Menyusui?

Mengapa Ibu Harus Menyusui?

ASI adalah nutrisi terbaik dan paling lengkap. Nilai nutrisi ASI lebih lengkap dibanding susu formula, karena mengandung lemak, karbohidrat, protein, dan air dalam jumlah yang tepat untuk pencernaan, perkembangan otak, dan pertumbuhan bayi. Kandungan nutrisinya yang unik menyebabkan ASI memiliki keunggulan yang tidak dapat ditiru oleh susu formula apapun. Demikian pula, kata dr. Badriul Hegar, PhD, Sp.A(K) seperti dikutip dari idai.or.id, jenis asam lemak yang terdapat di ASI memberikan pengaruh terhadap perkembangan otak yang menyebabkan kemampuan melihat dan fungsi kognitif bayi berkembang lebih awal.


ASI dan Sistem Kekebalan Tubuh

Kolostrum berwarna kekuningan yang keluar dari payudara pada beberapa jam pertama kehidupan seringkali dianggap sebagai cairan yang tidak cocok untuk bayi, padahal sesungguhnya kolostrum kaya akan sekretori immunoglobulin A (Ig A) yang berfungsi melapisi saluran cerna agar kuman tidak dapat masuk ke dalam aliran darah dan akan melindungi bayi sampai sistem imunnya (sistem kekebalan tubuh) berfungsi dengan baik.
Saluran cerna bayi yang mendapat ASI mengandung banyak bakteri Bifidobacteria dan Lactobacillus; bakteri menguntungkan yang dapat mencegah pertumbuhan organisme yang merugikan dan banyak dilaporkan mempunyai efek terhadap peningkatan sistem imun (kekebalan) tubuh. Oleh karena sistem imun bayi belum sepenuhnya matang, maka kandungan ASI akan melengkapi kekurangan tersebut dan hal tersebut tidak didapatkan pada bayi yang mendapat susu sapi. Selain itu, ASI keluar langsung dari payudara sehingga selalu steril dan tidak pernah terkontaminasi oleh air dan botol tercemar.
Bayi dianjurkan untuk disusui secara ekslusif selama 6 bulan pertama kehidupan dan dilanjutkan dengan didampingi makanan pendamping ASI. Perlindungan terhadap infeksi paling besar terjadi selama beberapa bulan pertama kehidupan bayi yang mendapat ASI secara eksklusif. Lebih lama bayi mendapatkan ASI akan memberikan efek proteksi yang lebih kuat.
Menyusui eksklusif selama 6 bulan terbukti memberikan risiko yang lebih kecil terhadap berbagai penyakit infeksi (diare, infeksi saluran napas, infeksi telinga, pneumonia, infeksi saluran kemih) dan penyakit lainnya (obesitas, diabetes, alergi, penyakit inflamasi saluran cerna) di kemudian hari.


Zat kekebalan yang terdapat dalam ASI berasal dari ibu yang ditransfer ke bayi untuk membantu mengatur respons imun tubuh melawan infeksi. Menyusui ekslusif selama 6 bulan juga akan meningkatkan kadar antibodi di dalam sirkulasi darah ibu sehingga dapat mengurangi risiko terjadinya infeksi setelah melahirkan (infeksi pasca partus). Perdarahan setelah melahirkan berkurang dihubungkan dengan peningkatan konsentrasi oksitosin.


ASI dan Perkembangan Anak

Berdasarkan kajian ilmiah, menyusui dapat berpengaruh terhadap perkembangan intelektual anak, karena menyusui memberikan pelekatan erat dan rasa nyaman yang berpengaruh terhadap perkembangan emosi anak. Anak yang disusui mempunyai intelegensia dan emosi lebih matang yang sangat berpengaruh terhadap kehidupan sosialnya di masyarakat.


ASI dan Kesehatan Saluran Cerna

Keuntungan lain menyusui adalah ASI lebih mudah dicerna dibandingkan susu formula. Saluran cerna dikatakan sehat apabila organ tersebut dapat menjalankan fungsinya secara optimal. Proses pematangan saluran cerna distimulasi oleh ASI. Suasana asam yang terbentuk akibat masukan ASI merupakan sinyal bagi pembentukan sekretory IgA dan mukus pada permukaan saluran cerna. Peningkatan kadar sekretori IgA berkorelasi dengan peningkatan sistem pertahanan saluran cerna terhadap infeksi, sedangkan mukus yang melapisi permukaan saluran cerna berfungsi sebagai barier agar mikroorganisme tidak dapat masuk ke aliran darah. Dari beberapa penelitian terbukti bahwa bayi yang mendapat ASI eksklusif mempunyai kadar sekretori IgA lebih tinggi dibanding bayi yang mendapat susu formula. Data tersebut dapat menjawab mengapa bayi yang mendapat ASI mempunyai daya tahan tubuh alami yang lebih besar.


ASI Eksklusif

Bayi dianjurkan untuk disusui secara ekslusif selama 6 bulan pertama kehidupan dan dilanjutkan dengan didampingi makanan pendamping ASI, idealnya selama tahun pertama kehidupan. Pada 6 bulan pertama, air, jus, dan makanan lain secara umum tidak dibutuhkan oleh bayi. Makanan padat dapat diperkenalkan saat bayi berusia 6 bulan, untuk melengkapi nutrisi ASI.
Artinya, kebutuhan nutrisi bayi untuk tumbuh sehat dan berkembang optimal dapat dipenuhi hanya dengan memberikan ASI selama 6 bulan pertama kehidupan. Selanjutnya, pada usia 6 bulan, sesuai dengan perkembangan dan kematangan organ saluran cernanya, bayi harus diberikan makanan padat. Dan terbukti dengan tetap memberikan ASI yang didampingi oleh makanan padat dapat memenuhi kebutuhan nutrisi bayi untuk tumbuh dan berkembang sesuai usianya
Selamat menyusui untuk ibu Indonesia.

(Hilman/dok. freepik.com)