Type Keyword(s) to Search
BABY

Tanda Tumbuh Kembang Anak Anda Sudah Optimal (I)

Tanda Tumbuh Kembang Anak Anda Sudah Optimal (I)

Bingung apakah tumbuh kembang anak Anda sudah optimal? Menurut  dr. Ahmad Suryawan, Sp.A (K), dokter tumbuh-kembang anak dari Rumah Sakit Dr. Soetomo, Anda hanya perlu mengecek apakah sudah ada tanda-tanda dari 3 periode penting dalam hidup bayi, yakni 0-6 bulan, 12-18 bulan, dan 24-30 bulan. Nah, apa saja tanda-tanda tumbuh kembang anak yang optimal itu? Berikut kami kumpulkan penjelasannya dari berbagai sumber untuk Anda jadikan pegangan, Moms.

 

0-6 bulan

Di periode ini bayi belajar mengenal wajah, suara, dan bau tubuh orang lain, khususnya orang tuanya. Karena itu, disarankan para orang tua untuk banyak berinteraksi dengan anaknya lewat sentuhan dan mengajaknya bicara. Adapun tumbuh kembang optimal dalam periode ini adalah sebagai berikut:

 

- Merasa tenang saat disentuh dan mendengar suara Anda

Bila Moms bisa mengalami hal ini, itu berarti Anda punya hubungan emosional yang baik. Menurut Jennifer Shu, M.D., dokter anak sekaligus penulis buku Heading Home with Your Newborn, hubungan emosional terjadi lewat kegiatan yang dilakukan Sang Ibu, entah dibedong, digendong, dan diajak bicara. Sementara rasa tenang muncul karena saat Anda mengajaknya bicara, ia merasa seperti kembali masa dalam perut.

 

- Mengenal suara baru

Tak hanya mereka mengenal sentuhan fisik dan suara orang tuanya, diperiode ini bayi bakal menyaring suara-suara yang dia dengar setiap hari. Mulai dari bunyi AC atau kipas angin, air kamar mandi, dan lainnya. Mengapa bisa terjadi? Karena di umur ini fungsi pendengaran dan otaknya juga semakin berkembang.

 


- Menyukai corak, warna, dan gerakan
Menurut Jennifer, ketika bayi bisa mengikuti gerakan Anda, itu merupakan tanda perkembangan yang baik dari bayi. Dalam usia 3 bulan, bayi mulai menyukai corak-corak dan warna yang ada di depannya.

 

12-18 bulan

Di rentang usia ini bayi sudah bisa berjalan, entah mengejar mainannya atau diajak bermain bersama orang tuanya. Jennifer Shu menerangkan, di tahap ini orang tua hanya bertugas untuk mengawasinya saja. Jangan terlalu protektif menjaga mereka agar tidak jatuh saat berjalan. Dan tentu dalam kondisi itu, Anda bisa mengidentifikasi seberapa baik tumbuh kembang anak Anda, baik fisik maupun fungsi otaknya. Mau tahu apa saja itu? Lengkapnya sebagai berikut:

 

- Menyangga tubuhnya sendiri
Sudahkah bayi Anda mampu tengkurap tanpa bantuan? Atau, bayi Anda sudah bisa mengangkat kepalanya sendiri? Bila iya, selamat Moms!u tanda stimulasi fisik Anda berhasil. Di mana otot-otot kecil Si buah hati sudah mulai menguat.

 

- Mengganti popok 8-10 kali sehari

Ini tanda berarti Anda sudah bagus dalam memberi makan Anda, baik jenis asupan dan waktu makannya. Dijelaskan Jennifer, bayi sehat akan mengganti pokok 8-10 kali setiap hari.

 

- Berat badan naik

Jennifer menegaskan bahwa bayi tidak makan dengan jumlah sama setiap hari. Namun, kecenderungannya jumlah yang dimakan naik. Efeknya, berat badan ia bertambah seiring berjalannya waktu.

 

- Mampu memusatkan perhatian meski sebentar

Diumur ini bayi belajar cara berjalan dan juga mengenal lingkungannya. Saat berjalan jangan merasa aneh bila anak Anda bakal melihat sekelilingnya – seperti ada yang diperhatikan. Karena memang begitu alamiahnya. Bayi perlahan memusatkan perhatian ke objek yang menarik baginya meski sebentar. Dan itu tanda anak sudah mendapatkan stimulus yang baik.  (Qalbinur Nawawi/Dok. Pixabay)