Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

7 Tips Dokter untuk Mengatasi Diare saat Hamil

7 Tips Dokter untuk Mengatasi Diare saat Hamil

Banyak hal yang menjadi penyebab terganggunya metabolisme ibu saat hamil. Dampaknya banyak, bumil bisa konstipasi, atau bahkan diare karena pencernaan lebih sensitif. Menurut dr. Ardiansja Dara, Sp.OG, dari MRCCC Siloam Hospital, Semanggi, sebenarnya diare ringan selama kehamilan adalah hal yang wajar, namun jika Anda mengalami gejala dehidrasi atau tubuh kekurangan cairan, segeralah berobat ke dokter.

 

Nah, jika diare yang dialami bumil masih tergolong ringan, maka Anda bisa mencoba beberapa pengobatan 'rumahan' berikut ini. Bagaimana caranya? Yuk, simak 7 tips sederhana berikut ini:

  1. Tetap terhidrasi dengan banyak minum air putih untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang.

  2. Minum jus untuk membantu mengganti beberapa elektrolit, vitamin, dan mineral yang hilang dari tubuh Anda.

  3. Hindari makanan berlemak tinggi, makanan yang digoreng, makanan pedas, dan makanan berserat tinggi.

  4. Makanlah dalam porsi kecil, namun sering. Dengan begitu, lambung tidak akan terasa begah.

  5. dr. Dara menyarankan untuk mengonsumsi asam folat dan vitamin D.

  6. Makanlah pisang agar feses lebih padat.

  7. Periksakan diri Anda ke dokter jika intensitas BAB sudah lebih dari 3 kali/hari. (Vonda Nabilla/TW/Dok. Freepik)