Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Ini 7 Alasan Badan Masih Terasa Capek saat Bangun Tidur

Ini 7 Alasan Badan Masih Terasa Capek saat Bangun Tidur

Pernahkah Anda merasa saat bangun tidur badan masih terasa capek, meski sudah tidur 8 jam? Atau pernahkah Anda merasa badan tidak segar saat bangun tidur, padahal sudah tidur lama? Kondisi itu mungkin pernah Moms rasakan. Tetapi, karena hal itu perihal sepele dan masih banyak daftar perkerjaan yang harus dilakukan, akhirnya keluhan itu menguap begitu saja.

 

Tetapi, kalau kita cari tahu lebih dalam, ada alasan di balik kondisi itu, Moms. Mengutip laman Womenshealth, ada 7 alasan yang membuat Anda tak segar saat bangun di pagi hari meski sudah tidur lama. Berikut penjelasan lengkapnya:

 

1. Mengalami dehidrasi

Hal itu karena saat tubuh tak dalam cukup air, tekanan darah turun, dan menghambat pengiriman oksigen ke otak. Di mana kondisi itu akhirnya membaut tubuh jadi tak segar saat bangun tidur. Oleh karenanya, bila Anda merasa kurang minum atau haus saat mau tidur, usahakan meminum air sampai dahaga hilang baru setelah itu naik ke atas kasur.

 

2. Tiroid

Masalah tiroid, seperti hipotiroidisme – atau kondisi yang memproduksi tiroid dalam jumlah sedikit – membuat efek penderitanya jadi lesu, meski sudah banyak tidur. Bila Anda mengalami kondisi itu, disarankan untuk segera berkonsultasi ke dokter ya, Moms.

 

3. Alkohol

Hal itu karena zat kimia yang ada dalam alkohol menggangu siklus tidur, sehingga sekalipun Anda tidur dalam waktu lama, Anda tak akan merasa nyenyak dan segar saat bangun.

 

4. Masalah gangguan tidur (sleep apnea)

Orang yang memiliki masalah tidur ini cirinya ialah tidur mendengkur, dan mengapa kondisi tersebut tidak membuat tidur jadi nyenyak, karena penderita akan tiba-tiba berhenti bernapas sebanyak lima sampai ratusan kali dalam satu jam. Pada akhirnya, hal inilah yang membuat penderita tak segar saat bangun, meski sudah tidur selama 8 jam.

 

Salah satu ciri masalah gangguan tidur yang dapat Anda kenali adalah badan yang sangat gemuk. Oleh karenanya, solusi dari masalah gangguan tidur ini lewat diet menurunkan berat badan dan tidur miring.

 

5. Tidur siang

Telah terbukti bahwa secara klinis bahwa tidur siang hingga 30 menit bisa menyegarkan pikiran dan fisik. Tapi jangan tidur berlebihan ya Moms, karena itu bisa membuat siklus tidur terganggu.

 

6. Suasana hati Anda

Pasalnya, suasana hati yang buruk – seperti depresi atau rasa cemas berlebihan – membuat seseorang tidak benar-benar lelap saat tidur, atau bahkan untuk memejamkan mata saja sangat sulit. Alhasil, tidur malam yang dijalani tak nyenyak. Bila Anda punya masalah seperti ini, segera selesaikan masalah Anda lebih dulu: apa akar masalahnya? Karena tidur tanpa menyelesaikan masalah akan membuat mood jadi buruk dan efeknya seperti yang Anda sudah tahu: susah tidur.

 

7. Efisiensi mineral

Magnesium berperan penting dalam menjaga kadar glukosa darah, kesehatan otot, dan konsentrasi. Bila magnesium dalam tubuh tidak cukup, muncul efek lesu pada badan dan kondisi itu tidak akan membuat tidur jadi nyenyak. Adapun solusi dari kondisi itu ialah mengonsumsi sayuran dan buah, lebih banyak dari porsi biasanya. (Qalbinur nawawi/Dok. Freepik)