Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Anak Tidak Suka Minum Air Putih? 4 Cara Ini Solusinya

Anak Tidak Suka Minum Air Putih? 4 Cara Ini Solusinya

Meminum air mineral memang penting untuk menjaga kesehatan tubuh dibanding minuman lainnya. Minuman lain memang memiliki rasa yang manis atau asam yang terbilang menyegarkan. Namun, kandungan gula di dalamnya bisa membuat Anda maupun Si Kecil mengalami gigi berlubang hingga kegemukan.

 

Pemberian air mineral atau putih kepada anak-anak bisa menjadi satu tantangan sendiri nih, Moms. Rasanya yang cenderung datar, meski terkadang ada rasa manis atau pahit terselip, yang membuat Si Kecil tidak suka untuk meminumnya. Mereka memilih untuk minum susu atau jus yang memiliki rasa khusus.

 

Situasi ini pun menjadi bahan penelitian Adam Seal, seorang mahasiswa doktoral di Universitas Arkansas. Hasil peneletian tersebut menunjukkan bahwa anak-anak di usia sekolah dasar yang minum air dan susu cukup terhidrasi dengan baik, dibandingkan anak lain yang lebih sering minum jus dan soda.

 

Hal ini tentu bisa memberi efek negatif mulai dari timbulnya rasa dehidrasi, hingga efek lain seperti kerusakan gigi dan obesitas. Maka, Moms perlu membatasi Si Kecil untuk mengonsumsi minuman dengan gula tersebut. Untuk mengatasi agar anak mau membiasakan untuk minum air putih, cara-cara berikut ini bisa dilakukan Moms di rumah:

 

1. Perhatikan kondisi anak saat haus

Ketika anak sedang bermain atau melakukan kegiatan lain, Moms bisa melihat saat kondisinya sedang kehausan. Ketika kondisi ini terjadi, rayu Si Kecil untuk memilih minum air putih untuk menghilangkan rasa panas dan kelelahan. Moms bisa memberikan air dalam suhu dingin atau normal, yang terpenting Si Kecil bisa meminum air putih.


2. Sesekali minum manis? Boleh saja!

Membiarkan Si Kecil menikmati minuman manis? Tentu boleh saja, selama porsinya tidak terlalu banyak. Jangan terlalu drastis dalam melarang anak minum minuman manis. Perlahan saja, tapi pasti. Dengan begitu anak akan minum air putih tanpa paksaan.

 

Air putih sendiri memiliki fungsi untuk melancarkan pencernaan, sehingga anak perlu dibiasakan untuk meminum air putih dibandingkan minuman perasa lainnya. Tak hanya itu, fungsi lain air putih juga bisa mengeluarkan racun dari dalam tubuh.


3. Tambahkan rasa sendiri

Jika Moms ingin mencoba cara lain, bisa dengan menambahkan buah-buahan dalam minuman Si Kecil. Hal ini bisa juga disebut sebagai infused water, di mana air putih ditambahkan dengan irisan seperti lemon atau buah beri. Moms juga bisa menyaring sari dari buah-buah tadi dan mencampurnya dengan air putih Si Kecil.


4. Bawa makanan dari rumah

Selain menerapkan di rumah, Moms juga bisa membiasakan Si Kecil untuk minum air mineral ata air putih di luar rumah, seperti saat ia sekolah. Bawakan anak botol minum sendiri yang diisi air putih, sebagai pendamping bekal makan siangnya. Hal ini tentu akan membantu membuat Si Kecil menjadi terbiasa untuk minum air putih dibanding air perasa lainnya. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik)