Type Keyword(s) to Search
TODDLER

Viral, Balita Diberi Makan Kecebong Hidup Oleh Ibunya

Viral, Balita Diberi Makan Kecebong Hidup Oleh Ibunya

Pemberian makanan kepada Si Kecil tentu perlu diperhatikan nih, Moms. Jangan karena mitos atau belum diketahui fakta medisnya, langsung memberikan sesuatu untuk dimakan anak di usianya yang masih kecil. Sebab, bukan kesehatan yang didapat, tetapi bisa memberi dampak buruk pada kesehatan mereka.

Sayangnya, ibu asal China ini melakukan sesuatu yang cukup mengejutkan mengenai pemberian makanan pada anaknya. Sang ibu menyuapi kecebong hidup yang termasuk dalam metode pengobatan herbal China yang terdapat dalam buku "Compendium of Materia Medica" tahun 1596 silam.

 

 

Selama menyuapi anaknya, sang ibu merayu dengan mengucapkan “Ikan kecil? Ikan kecil” di dalam video yang viral di media sosial ini. Para warga net pun banyak yang menentang tindakan ibu  tersebut. Video ini sendiri tidak diketahui lokasi dan waktu saat pengambilan gambar terjadi.

Tidak hanya pengguna media sosial, Dr dr. Pei mengungkapkan bahkan mengonsumsi kecebong hidup justru sangat berbahaya bagi tubuh. Ia menyangkal bahwa metode ini dapat mendetoksifikasi luka bisul atau maag.

"Bagaimanapun juga, memakan hidup-hidup kecebong seperti itu, bahkan anak-anak tanpa bisul bisa menjadi bisulan, karena mereka bisa terinfeksi dari kuman yang ada di tubuh kecebong itu," jelasnya dilansir dari Dailymail.

Kasus yang berkaitan dengan konsumsi kecebong sendiri sudah banyak terjadi, terutama di negara seribu bambu ini. Seorang petani berusia 29 tahun sempat memakannya dan ia pun harus dirawat di rumah sakit dalam kondisi parah selama lebih dari satu bulan.

Karena kasus-kasus seperti itu, sebuah media di China pun memperingatkan bahaya buruk jika mengonsumsi kecebong hidup. Menurut penelitian itu 11,93% kecebong di provinsi Henan terinfeksi dengan plerocercoids, bentuk larva cacing pita.

Dengan fakta di atas, warga pun dihimbau untuk tidak lagi mengomsumsi makanan hidup atau mentah, sepertu kecebong, katak maupun ular.

Meski terbilang metode pengobatan herbal dengan maksud tubuh lebih sehat, namun perlu juga memperhatikan dari segi medis agar tidak terjadi kondisi yang merugikan Anda dan juga Si Kecil. Jadi, mulai sekarang, lebih berhati-hati lagi ya Moms. (Vonia Lucky/MA/Dok. Dailymail, Youtube)