Mother&Baby (M&B) Fair 2018 memasuki hari kedua. Antusiasme pengunjung terus meningkat dalam mengunjungi setiap booth bazar yang menyediakan beragam kebutuhan ibu dan anak. Hal ini diakui oleh salah satu pengunjung M&B Fair hari kedua ini yakni, dr. Reisa Broto Asmoro.
Setelah melahirkan anak keduanya pada 24 Maret lalu, dokter sekaligus preseter cantik ini sengaja menyempatkan dirinya untuk berbelanja keperluan bayi ke pameran produk ibu anak terbesar dan terlengkap di Indonesia, M&B Fair 2018.
“Aku sengaja ke M&B Fair untuk mencari kebutuhan anak khususnya untuk anakku yang kedua. Yang paling dicari itu pompa asi, lotion dan peralatan bayi lainnya, dan semua bisa didapat di MB Fair,” kata dokter yang juga merupakan presenter serta model itu.
“Sudah kesekian kali ke M&B Fair setiap diadakan, karena di M&B Fair ini menyediakan beragam kebutuhan anak dan ibu dari ujung rambut hingga ujung kaki ada semua,” lanjut dr. Reisa ditengah kesibukannya berbelanja.
Memasuki hari kedua, M&B Fair 2018 masih terus dipadati pengunjung yang mencari beragam keperluan ibu dan anak. Selain itu, di acara ini juga berlangsung berbagai aktivitas seru yang sangat bermanfaat bagi keluarga.
Di hari kedua juga telah berlangsung Talk Show bertajuk “Masalah Gangguan Pada Anak: Apa Dampak dan Penyebabnya?” bersama dr. Klara Yuliarti , SpA(K) yang dipersembahkan oleh Nutrilon Royal.
Sebagai informasi, M&B Fair ke-11 ini akan berlangsung dari 26 sampai 29 April 2018, di Kartika Expo, Balai Kartini, Jakarta Selatan.
(Binar Murgati Pardini/MA/dok.Redaksi M&B)