FAMILY & LIFESTYLE

5 Efek Begadang bagi Wanita yang Perlu Diwaspadai



Moms, apakah Anda sering begadang? Begadang merupakan suatu kebiasaan buruk, di mana seseorang bisa terjaga hingga larut malam dan baru tidur di saat pagi datang. Kebiasaan yang satu ini tentunya bisa mengurangi waktu tidur Anda dalam sehari. Padahal, normalnya orang dewasa memerlukan waktu tidur setidaknya 7 hingga 9 jam setiap harinya.

Tak hanya mengurangi waktu tidur, kebiasaan begadang buat seorang wanita juga punya dampak negatif lainnya terhadap kesehatan fisik dan mental. Hal ini terjadi karena saat begadang ritme sirkadian tubuh Anda menjadi terganggu. Kondisi ini pun bisa memengaruhi beberapa aspek kesehatan, mulai dari sistem imun, keseimbangan hormon, hingga produktivitas. Yuk, ketahui lebih banyak tentang efek begadang bagi wanita yang perlu diwaspadai!

1. Memicu timbulnya masalah kulit

Moms perlu tahu bahwa begadang bisa menyebabkan timbulnya masalah kulit. Kebiasaan buruk ini rupanya bisa merusak struktur kolagen dalam kulit, sehingga elastisitas kulit Anda akan menurun. Inilah yang kemudian membuat kulit Anda jadi terlihat kusam serta munculnya mata panda dan garis kerutan di wajah.

Tak hanya itu, begadang juga bisa menyebabkan peradangan di kulit. Jadi, jangan heran jika secara tiba-tiba muncul jerawat atau komedo di kulit wajah akibat kebiasaan begadang.

2. Meningkatkan risiko diabetes

Menurut sebuah penelitian yang dilansir dari Healthline, jika dalam kurun waktu 3 hari seseorang terus-menerus begadang, maka metabolisme tubuhnya pun akan menurun, yang kemudian meyebabkan munculnya gangguan pada hormon insulin. Penelitian lebih spesifik mengatakan bahwa wanita memiliki risiko yang lebih tinggi mengalami diabetes karena begadang dibandingkan laki-laki.

Insulin merupakan hormon alami yang diproduksi oleh tubuh di pankreas, yang berfungsi untuk mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Jika produksi hormon insulin terganggu, besar kemungkinan kadar gula darah dalam tubuh juga akan meningkat. Kondisi tersebut bisa menyebabkan seseorang mengalami penyakit diabetes melitus.

Baca juga: Jangan Begadang! Ini Efeknya Jika Ibu Hamil Kurang Tidur

3. Menurunkan gairah seksual

Moms, begadang juga bisa menurunkan gairah seksual Anda. Jika seorang wanita terlalu sering begadang, maka tubuhnya akan mudah lelah dan mengantuk, sehingga libido atau gairah seksualnya pun menurun.

Jika hal ini dibiarkan terus-menerus, tentu bisa berdampak pada keharmonisan rumah tangga. Selain itu, penurunan gairah seksual juga bisa menurunkan peluang kehamilan, terutama buat Anda dan pasangan yang sedang menanti momongan.

4. Menyebabkan gangguan mental

Menurut Healthline, begadang juga bisa menyebabkan munculnya gangguan mental. Moms perlu berhati-hati, karena saat begadang, hormon kortisol dalam tubuh akan diproduksi dalam jumlah banyak.

Hormon kortisol yang berlebihan berisiko meningkatkan tekanan darah dalam tubuh, sehingga detak jantung pun meningkat dan memicu stres. Jika dibiarkan, stres bisa menyebabkan masalah mental yang serius, misalnya gangguan kecemasan, baby blues, hingga depresi.

5. Peningkatan berat badan

Moms, buat Anda yang tak ingin mengalami kenaikan berat badan, sebaiknya mulai sekarang hindari kebiasaan begadang, ya. Menurut studi dalam jurnal Annals of Internal Medicine, kurang tidur selama 4 hari saja bisa memicu kenaikan berat badan.

Hal ini dikarenakan pada saat begadang Anda akan mudah tergoda untuk mengonsumsi makanan ringan ataupun makanan berat. Padahal di malam hari, sistem pencernaan kita seharusnya sedang dalam mode beristirahat. Nah, kebiasaan inilah yang nantinya akan memengaruhi sistem metabolisme tubuh, khususnya dalam mengolah makanan dan mengontrol hormon lapar (ghrelin). (M&B/Ayu/SW/Foto: Freepik)