Jika Anda adalah orang tua yang bekerja, menitipkan anak di daycare dapat menjadi salah satu pilihan yang tepat. Tapi, jangan sembarangan menitipkan anak di daycare, Moms. Perhatikan beberapa hal di bawah ini dalam memilih daycare yang tepat untuk Si Kecil:
-
Lingkungan Tempat Penitipan Anak
Sebagai langkah awal, Moms bisa melakukan riset terlebih dahulu pada tempat penitipan anak. Pilih beberapa tempat yang dituju dan perhatikan bagaimana lingkungan disekitarnya. Keamanan, kebersihan, kepedulian, dan perhatian dari para guru di tempat tersebut menjadi poin penting.
Perhatikan juga fasilitas yang diberikan tempat tersebut dapat meningkatkan tumbuh kembang Si Kecil baik secara mental maupun fisik. Tanyakan hal-hal yang perlu diketahui, seperti kelas yang akan diikuti anak selama dititipkan. Jika semua hal sudah memenuhi kriteria Anda, Moms bisa lebih tenang ketika menitipkan Si Kecil di tempat tersebut.
-
Guru dan Tim Pengajar
Hal lain yang bisa Moms cari tahu dahulu adalah para guru dan tim pengajar di sana. Meski hanya opini pribadi, tetapi Moms bisa mencari guru yang kira-kira sesuai dengan pribadi anak Anda. Misalnya guru pengajar adalah orang muda yang bersemangat dan penuh perhatian pada anak-anak. Atau guru yang sudah berumur namun memiliki tingkat kesabaran yang baik sehingga dapat menangani anak-anak di sana.
Jaga hubungan baik dengan tim pengajar di sana, karena dapat membantu mereka juga untuk meningkatkan kemampuan anak Anda.
-
Gaya Pengajaran
Moms bisa menanyakan gaya pengajaran dari tim yang berada di tempat penitipan tersebut. Ada beragam gaya yang tentunya dilakukan untuk perkembangan anak-anak di sana. Dengan mengetahuinya, Moms juga bisa menerapkan gaya mengajarkan Si Kecil saat di rumah. Jadi, anak juga bisa tetap belajar tanpa merasa aneh karena adanya perbedaan antara di tempat penitipan dengan di rumah.
-
Filosofi Fasilitas
Setiap tempat memiliki filosofi tersendiri, termasuk tempat penitipan anak. Tradisi yang dilakukan di sana akan mampu mempengaruhi perilaku anak. Jadi, Moms bisa saja menanyakan makna nama tempat atau pemilihan gaya mengajar.
Meski semua persyaratan telah tersedia di tempat penitipan anak yang Anda tuju, tetapi masalah utama adalah menitipkan anak untuk pertama kalinya. Hal ini menjadi tantangan tersendiri untuk orang tua dan juga pihak daycare tersebut. Maka, tetap beri pengertian pada Si Kecil agar dapat bertahan di sana, dan mintalah bantuan pihak penitipan agar membantu anak beradaptasi di sana. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik.)