Type Keyword(s) to Search
TODDLER

8 Ide Aktivitas Seru Bersama Anak Selama Pandemi Corona

8 Ide Aktivitas Seru Bersama Anak Selama Pandemi Corona

Bahaya penyebaran COVID-19 telah membuat banyak orang harus tetap berdiam diri di rumah dan menghindari kerumunan. Terlebih lagi baru-baru saja pemerintah mengambil opsi Pembatasan Sosial Berskala Besar.

Walaupun begitu, hari-hari Anda sekeluarga di rumah tak melulu harus waspada dan menegangkan. Tinggal di rumah saja selama pandemi juga bisa menyenangkan kok, Moms! M&B telah merangkum beberapa aktivitas seru yang bisa dilakukan bersama Si Kecil selama #dirumahaja. Simak ya, Moms!


Baca Juga: #Dirumahaja Sambil Main Lego? Ternyata Ini Bisa Dimakan


1. Piknik dalam Ruangan

Piknik ke kebun binatang atau ke wisata alam lain tentu sangat menyenangkan ya, Moms. Tapi piknik di rumah juga tak kalah seru, lho! Pilih lokasi di rumah Anda yang sekiranya tepat untuk piknik, entah itu di halaman belakang, ruang keluarga, atau teras rumah. Siapkan semua hal yang Anda butuhkan bila piknik ke luar rumah, dan terapkan persiapan yang sama di spot piknik pilihan. Mulai dari makanan, kudapan kesukaan Si Kecil, lampu kerlap-kerlip, hingga permainan kecil untuk dimainkan bersama.


2. Movie Night Party

Ditengah rasa bosan yang melanda, Anda dapat dedikasikan satu malam untuk berkumpul bersama dan menonton film kesukaan! Pilih film yang disukai Si Kecil, siapkan kudapan khas bioskop seperti popcorn atau corndog, dan jangan lupa matikan lampu untuk menyulap ruang keluarga menjadi bioskop pribadi. Selain itu, Moms bisa membahas pesan moral cerita setelah menonton.


Baca Juga: 5 Film Keluarga untuk Temani Liburan Tahun Baru Imlek


3. DIY Day

Yang perlu diingat, jangan sampai waktu di rumah dihabiskan tanpa makna begitu saja. Terus rangsang perkembangan Si Kecil dengan berprakarya, Moms. Selain seru dan dapat menjadi sarana bonding, membuat prakarya terbukti ampuh untuk merangsang kreativitas dan perkembangan Si Kecil dari berbagai sektor. Cari ide prakarya dari internet yang sekiranya cocok untuk Si Kecil, seperti membuat layang-layang atau melukis tote bag.


4. Scavanger Hunt

Saatnya berburu harta karun! Ajak Dads untuk membuat sayembara penemuan 'harta karun', Moms. Sembunyikan 'harta karun' di lokasi-lokasi tertentu, lalu berikan petunjuk untuk memudahkan Si Kecil berburu. Siapa yang paling banyak mengumpulkan 'harta karun' berhak mendapatkan hadiah atau keuntungan yang bisa mereka nikmati selama di rumah.


Baca Juga: 5 Fakta tentang Bermain Petak Umpet Bagi Balita


5. Meditasi dan Yoga Bersama

Meditasi dan yoga sangatlah bermanfaat bagi seluruh usia. Ada banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk mempelajari dan melakukannya bersama Si Kecil. Setel akun instruktur yoga di YouTube, dan ajak Si Kecil untuk melakukannya bersama. Selain dapat menjadi wadah untuk bonding, momen ini juga memberikan pengalaman baru yang unik pada Si Kecil.


6. Memasak Bersama

Apakah Si Kecil gemar makan, atau malah sebaliknya? Anda dapat gunakan kesempatan ini untuk memasak bersama Si Kecil. Bila ia gemar makan, Moms dan Si Kecil bisa membuat makanan kesukaannya atau bahkan mencoba resep baru. Bila ia sedang sulit makan, momen membuat makanan sendiri merupakan rekomendasi banyak ahli agar Si Kecil dapat memahami dan memilih makanan yang akan ia makan dan menyukainya.

Butuh inspirasi menu yang enak dan mudah dibuat? Yuk, ikuti Live Cooking bersama Amy Zein di InstaLive Mother&Baby, Minggu, 10 Mei 2020, jam 14:00. Jangan lupa nonton ya, Moms.


Baca Juga: Family Bonding Lewat Memasak


7. Berkebun

Lingkungan alam yang segar tentu menjadi salah satu hal yang dirindukan selama harus berdiam diri di rumah. Tapi jangan sedih, karena berkebun bersama Si Kecil dapat mengobati kerinduan itu. Selain itu, berkebun juga memiliki banyak manfaat bagi perkembangan Si Kecil. Beberapa penelitian setuju bahwa berkebun dapat meningkatkan rasa percaya diri, tanggung jawab, simpati, serta pengetahuan baru tentang alam. Tak perlu repot, Moms kini juga sudah bisa membeli bibit bunga, buah, atau sayur secara online. Serunya lagi, Moms bisa memanen buah atau sayuran hasil kebun sendiri setelah pandemi berakhir!


8. Membaca Buku

Waktunya membongkar koleksi buku Anda, Moms! Ajak Si Kecil untuk membaca buku bersama-sama dengan buku yang cocok untuk satu sama lain. Jangan paksa Si Kecil bila ia tidak mau, atau jangan buat momen membaca terlalu lama, karena hanya akan membuatnya semakin tak suka membaca. Moms juga bisa variasikan suasana membaca dengan membacakan buku favoritnya dengan boneka atau bantuan alat lainnya. Selain seru, Si Kecil juga bisa sambil belajar lho, Moms!


Jangan Lupa Cuci Tangan


Bermain dengan Si Kecil memang sangat seru, namun jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan dengan rutin mencuci tangan sebelum dan sesudah bermain ya, Moms. Ini sangat penting dan efektif untuk mencegah penyebaran virus corona.

Agar mencuci tangan bersama anak semakin menyenangkan, Moms bisa sediakan sabun yang disukai Si Kecil. Zwitsal Baby Bath Natural 2in1 Hair and Body bisa menjadi pilihan efektif untuk cuci tangan dan membersihkan dari kuman.

Sabun cair ini tak hanya bisa membersihkan seluruh tubuh anak, tetapi juga merawat dan menutrisi kulit anak lho, Moms. Produk ini diformulasikan dengan Aloe Vera dan Pro-Vitamin B5, dan telah teruji hipoalergenik sehingga aman digunakan untuk kulit sensitif.

Selamat mencoba! Tetap semangat selama #dirumahaja ya, Moms. (Gabriela Agmassini/SW/Dok. Freepik)